Keren! Warga Binaan Rutan Muara Labuh Ikuti Lomba MTQ dan Ceramah Agama Tingkat Sumbar

Penulis: Marjeni Rokcalva

Padang Aro - Hebat, Warga Binaan Pemasyarakat (WBP) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Muara Labuh berpartisipasi pada kegiatan MTQ dan lomba Ceramah Agama antar WBP se - Sumbar.

Kegiatan lomba yang dipusatkan di Rutan Padang Panjang tersebut dilaksanakan secara lansung dan melalui aplikasi zoom. Utusan Solok Selatan mengikutinya secara zoom dengan dua peserta lomba.

" kita apresiasi kegiatan lomba yang dilaksanakan Rutan Padang Panjang, dengan mengutus dua orang peserta untuk lomba azan, mangaji dan lomba ceramah agama, " kata Sarwono didampingi Kasub. Pelayanan Tahanan usai mendampingi WBP yang ikut lomba, Kamis (29/4/2021).

Masih menurut Sarwono, kegiatan untuk lomba mengaji dan azan utusan WBP Rutan Muara Labuh diwakili oleh Donal, dan untuk lomba ceramah agama diwakil Usman.

Kegiatan lomba ini adalah bagian dari rangkaian memeriahkan Hari Bakti Lemasyarakatan yang ke - 57 tahun 2021, dan kegiatan lomba ini dikarenakan bertepatam dengan bulan suci ramadhan 1442 Hijriyah /2021 Masehi.

Acara lomba MTQ, mengaji dan azan diadakan secara virtual, namun bagi yang bisa datang lansung ke Padang Pajang, dapat juga mengikuti secara lansung, " tambah Sarwono.

Acara lomba antar narapidana ini, memurut Sarwono diadakan satu hari saja, yaitu pada hari Kamis (29/4/2021) di Rutan Padang Panjang.

" Kegiatan lomba yang dipusatkan di aula Rutan Padang Panjang tersebut hanya satu hari penuh, " tambah Sarwono.

Kegiatan lomba ini, diharapkan dapat juga memotivasi WBP untuk terus melatih dari dalam ilmu agama.

Artinya, meski mereka berada dalam rumah tahanan, bukan berarti mereka tidak melaksanakan kegiatan rutin beribadah. Bahkan ada juga yang memperdalam ilmu agama mereka dengan fasilitas yang siap disediakan pihak Rutan," kata Sarwono.

Ditambahkan Sarwono kegiatan MTQ ini merupakan kegiatan positif yang diadakan saat bulan suci Ramadhan, selain itu kegiatan ini juga bisa menjadikan bimbingan buat narapidana agar menjadi pribadi yang lebih baik lagi ujarnya. AA

Loading...

Komentar

Berita Terbaru