Penulis: Do | Editor: Medio Agusta
LIMA PULUH KOTA - Personel Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 111 Kodim 0306/50 Kota bersama dengan warga masyarakat bergotong royong membersihkan bahu jalan di Jorong Talang Nagari Talang Maur Kecamatan Mungka, Jumat (28/5/2021).
Komandan Kodim 0306/50 Kota Letkol Kav Ferry Lahe S.AP, MH, selaku Dansatgas TMMD Ke 111 Kodim 0306/50 Kota menyebutkan, kegiatan gotong royong bersama warga masyarakat ini guna memperkokoh sinergitas yang sudah ada selama ini.
"Pelibatan warga masyarakat dalam secara terintegrasi dalam kegiatan TMMD bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan infrastruktur yang belum ada selama ini dan juga memperbaiki infrastruktur yang memang sudah ada namun memerlukan perbaikan dan renovasi", ujar Letkol Ferry.
Baca Juga
- Bupati Safaruddin Tinjau Lokasi Bencana, Pastikan Evakuasi dan Pembersihan Material Berjalan Lancar
- DWP Lima Puluh Kota Gelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas Dalam Rangka Peringatan Hut ke 25
- 5 Paslon Cawako dan Wawako Payakumbuh Ikuti Debat Publik Putaran Kedua Pilkada Payakumbuh
- Pemko Payakumbuh Siapkan 20 hektare Lahan Untuk Mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional
- Linmas Siap Kawal Keamanan dan Ketertiban Pilkada 2024 Di Payakumbuh
Dengan diadakannya gotong royong seperti ini, kita berharap masyarakat terbiasa menjaga kebersihan lingkungannya disekitarnya, lingkungan yang bersih, sehat tentunya akan menghindari kita dari penyakit yang disebabkan lingkungan yang kotor, terangnya.(Do)
Komentar