Penulis: Eko | Editor: Marjeni Rokcalva
DHARMASRAYA - Setelah liburan lebaran berapa waktu lalu, kasus Covid-19 yang terjadi di Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat mengalami peningkatan 50 % hingga saat ini. Sehingga Kabupaten Dharmasraya sekarang masuk zona oranye Covid -19.
Plt. Kepala Dinas kesehatan Dinas Kesehatan, Yosta Defina, S.Farm, Ap saat di temui awak media di ruangannya, Kamis (03/06/2021) mengatakan, memang benar sekali hasil data dan laporan petugas kami ada peningkatan Kasus Covid -19 di Kabupaten Dharmasraya.setelah liburan lebaran kemaren.hingga saat ini setelah kami hitung datanya ada peningkatan 50 % kasus Covid-19.
"Saat ini Dharmasraya zona oranye Covid -19. Untuk kegiatan para medis yang berada di lapangan,kita sesuaikan zonasi risiko yang ada di daerah kita seperti kecamatan dan Nagari yang ada di kabuputen Dharmasraya. Sementara ini untuk pasien terkonfirmasi postif ada yang di rawat di rungan isolsai RSUD Sungai Dareh dan Rumah secara mandiri di rumah masing masih sesuai dengan Protokol Kesehatan," katanya.
Baca Juga
Untuk itu, sambungnya, kami selaku Plt. Kepala Dinas kesehatan Dinas Kesehatan menghimbau masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan, yakni menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah.
"Pelaksanaan vaksinasi kepada masyarakat tetap dilakukan," ucap Yosta Defina. (Eko)
Komentar