Hari Ini Rektor UNP Prof. Ganefri, Ph.D. Melepas 8 Mahasiswa Program IISMA ke Luar Negeri

Penulis: ET | Editor: Medio Agusta

Padang-Mahasiswa Universitas Negeri Padang adalah mahasiswa yang memiliki kemampuan seperti dibuktikan dengan lulusnya sebanyak 8 orang mahasiswa (6 FBS, 1 FMIPA, 1 FIS) dalam Program IISMA Kemdikbud Riset dan Teknologi Pada tahun ini dan akan kuliah di perguruan tinggi luar negeri selama satu semester.

Hal itu disampaikan oleh Rektor UNP Prof. Ganefri, Ph.D. ketika melepas keberangkatan mahasiswa ke luar negeri dalam Program MBKM Kemendikbud Riset dan Teknologi khususnya dalam program IISMA tahun 2021 yang diselenggarakan secara virtual pada Senin pagi (23/8).

Rektor UNP Prof. Ganefri, Ph.D. memberikan apresiasi dengan lulusnya sebanyak delapan orang mahasiswa untuk program IISMA ini dan termasuk jumlah yang cukup banyak sesama universitas PTNBLU.

Baca Juga


Kata Rektor UNP Prof. Ganefri, Ph.D., hal ini membuktikan bahwa mahasiswa Universitas Negeri Padang mampu bersaing secara nasional dan untuk itu pada tahun depan perlu dipersiapkan sehingga Universitas Negeri Padang bisa lulus minimal 80 orang mudah-mudahan semua Jurusan/Program Studi, pimpinan fakultas, universitas, Kantor Layanan Internasional, dan Balai Bahasa secara maksimal.

"Mahasiswa Universitas Negeri Padang yang lulus ini adalah duta UNP dan diharapkan dapat membina mahasiswa UNP sebagai adik asuh untuk tahun berikutnya," jelas Rektor Prof. Ganefri, Ph.D.

Pada kesempatan itu, Rektor UNP Prof. Ganefri, Ph.D. menjelaskan bahwa pengalaman internasional yang diikuti mahasiswa Universitas Negeri Padang tahun ini perlu dihargai oleh program studi setara 20 sks dengan nilai maksimal karena mereka telah membuktikan prestasi akademiknya.

Menurut Rektor UNP Prof. Ganefri, Ph.D., keberhasilan 8 mahasiswa ni membuktikan bahwa mahasiswa Universitas Negeri Padang membuktikan sebagai mahasiswa yang berkualitas karena termasuk universitas yang banyak di Sumatera.

"Mudah-mudahan pada tahun depan, Universitas Negeri Padang bisa menjadi peserta terbanyak di Indonesia dalam Program IISMA sebagai Program MBKM Kemdikbud Riset dan Teknologi," harap Rektor Prof. Ganefri, Ph.D. (ET)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru