Dian Anggraini Oktavia: Panitia Acara Gebu Minang Ucapkan Terimakasih

Penulis: R/Je | Editor: Marjeni Rokcalva

PADANG - Ketua panitia pelaksana Muswil dan Pelantikan DPW Gebu Minang Sumbar, Dr. Dian Anggraini Oktavia S.Sos. MSi, mengucapkan ribuan terima kasih kepada semua pihak, dan permintaan maaf jika ada kelalaian dalam penyambutan saat acara berlangsung.

"Atas nama panitia, saya mengucapkan terimakasih sedalam dalamnya dan setinggi tingginya, kepada segenap tamu hadirin, yang telah ikut menyukseskan acara pemilihan dan pelantikan Ketua DPW Gebu Minang Sumatera Barat Fadly Amran Datuak Paduko Malano, untuk masa periode 2021-2026," ujar Dian melalui pesan elektroniknya, Selasa, (21/9).

Disebutkan, Ketua DPP Gebu Minang Oesman Sapta hadir secara virtual dari Jakarta. Sedangkan yang hadir secara langsung, malam pelantikan di Padang, Jum'at, (17/9), lampau, adalah: dari DPP Gebu Minang yang dihadiri Bapak Irjen Pol (P) Marwan Paris, (Wakil Ketua DPP Gebu Minang), Bapak Zulhendri Chaniago (Wasekjen DPP Gebu Minang), Bapak Akmil (Bidang Organisasi).

Selain itu, sebutnya, Pengurus Gebu Minang Se-Indonesia, juga ada yang hadir langsung dalam acara. Ada juga yang mengikuti secara Virtual. Dian mengucapkan, terimakasih untuk semua.

"Ketua Gebu Minang DKI Jakarta. Ketua Gebu Minang Jawa Tengah. Ketua Gebu Minang Sumatera Utara dan Ketua Gebu Minang Kabupaten/ Kota Se- Sumatera Barat, mereka hadir langsung," katanya.

Ucapan terimakasih yang sama, dari panitia, kata Dian juga ditujukan untuk: Bapak Gubernur Sumatera Barat H. Mahyeldi Ansyarullah yang diwakili Wakil Gubernur Sumatera Barat Bapak Audy Joinaldy. Bapak Ir. Mulyadi (P.Demokrat). Bapak Surya Tri Harto (BUMN). Bapak H. Dr. Fauzi Bahar, MSi (Tokoh masyarakat).

Dian juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh yang hadir, baik secara langsung maupun virtual yang tidak dapat dia sebutkan satu per satu.

Sekaitan dengan itu, Dian atas nama panitia, memohon maaf sebesar besarnya, jika ada sesuatu yang tidak pada tempatnya, saat acara berlangsung.

"Tak ada gading yang tak retak. Karena itu, dari lubuk hati yang paling dalam, saya mohon maaf setulus tulusnya," tutup Dian.(R/Je)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru