Penulis: Je | Editor: Marjeni Rokcalva
SUTERA - Tim Pengabdian kepada masyarakat jurusan Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Negeri Padang memberikan pelatihan kepada tukang lokal di Kecamatan Sutera Kabutapen Pesisir Selatan, Sumbar.
Ketua Tim Pengabdian, Laras Oktavia Andreas., S.Pd., M.Pd.T menyebutkan bahwa pelatihan yang telah dilaksanakan pada bulan Agustus 2021. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat yang ingin maupun sudah berprofesi sebagai tukang lokal agar dapat memiliki pemahaman terbaru mengenai rumah aman gempa yang sesuai dengan peraturan disain standar yang berlaku di Indonesia.
Pelaksanaan pengabdian ini, tim pengabdian memberikan materi dengan topik "Persyaratan Pokok Membangunan Rumah yang Lebih Aman". Kemudian dilanjutkan dengan demonstrasi dan pelaksanaan beberapa pekerjaan lapangan yang secara langsung diaplikasikan langkah kerjanya berdasarkan peraturan standar rumah aman gempa oleh tim pengabdian.
Baca Juga
"Kegiatan ini diharapkan memberikan konstribusi untuk meminimalisir kerusakan bangunan jika terjadinya bencana gempa bumi yang dalam pelaksanaan dikerjakan oleh tukang lokal yang sudah memiliki pengetahuan terbaru mengenai rumah aman gempa dan juga dapat menarik perhatian bagi masyarakat yang belum memiliki pekerjaan menjadi tukang yang berkompeten," tambah Laras. (Je)
Komentar