Kepsek SDN 01 Pakan Rabaa Himbau Orang Tua Murid Juga Ikut Divaksin

Penulis: Medio Agusta

Pakan Rabaa - Pihak sekolah sangat proaktif untuk mengenjot capaian cakupan vaksinasi di Solsel.

Artinya, tidak saja warga sekolah yang telah melaksanakan vaksin, namun keluarga dari tenaga pendidik dan kependidikan serta anggota satpampun turut melaksanakan vaksin.

" Tercatat sebanyak 29 orang guru, operator dan satpam sekolah di SD ini sudah melaksanakan vaksin, termasuk keluarga mereka, " kata Desmayenti. M. Pd, Selasa (23/11/2021)

Bahkan keluarga dari peserta didikpun juga sudah dihimbau untuk di vaksin dalam rangka mendukung kegiatan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) yang akan dilaksanakan pada kegiatan PBM tahun 2022 nanti.

" Kami sudah menghimbau orang tua murid dan keluarganya yang satu Kartu Keluarga untuk melaksanakan vaksin, " kata Kepala SD Negeri 01 Pakan Rabaa, Desmayenti. M. Pd, Selasa (22/11/2021).

Artinya dari 375 orang murid di sekolah itu, pihak sekolah melalui masing-masing guru kelas disekolah tersebut sudah menghimbau orang tua dan keluarga peserta didik untuk melaksanakan vaksin.

Bahkan masing-masing guru kelas, dari 16 rombongan belajar (rombel) yang di sekolah itu sudah dihimbau dan telah pula melaksanakan rapat di masing-masing rombel, " jelasnya

" Untuk pelaksanaan vaksin diserahkan pada masing-masing keluarga peserta didik, yang penting datanya nanti diserahkab ke sekolah melalui guru kelas masing-masing, " tambah Desmayenti.

Saat ini sudah ada juga keluarga dari peserta didik yang menyerahkan bukti tanda sudah di vaksin.

Jika ada keluarga peserta didik yang tidak mau di vaksin, maka dipastikan murid akan belajar secara daring.

Segala proses belajar murid di rumah nanti tentu akan menjadi tanggungjawab orang tua murid sendiri, dan melaporkan proses belajar di rumah itu. Baik melalui vidcom maupun dokumen foto kegiatan yang dilaporkan sebagai bukti murid belajar di rumah, " demikian Desmayenti. AA

Loading...

Komentar

Berita Terbaru