Ulang Tahun ke-25 MTs Negeri 05 Solsel, gelar lomba Cerdas Al - Qur'an dan Futsal

Penulis: Medio Agusta

Padang Aro, Mewujudkan siswa/i lebih paham dan mendalami tentang berbagai kandungan ayat suci Al Quran serta sebagai bagian dari evaluasi bagi guru dalam pembelajaran mata pelajaran agama pada siswa. Ko

Madrasah Thasyanawiyah Negeri (MTs Negeri) 5 Solsel gelar lomba cerdas Al Qur'an antar MI dan SD se-Solok Selatan.

" Kegiatan ini sengaja kita gelar sebagai bagian untuk memotivasi siswa/i tingkat SD dan MI terkait pemahaman ayat suci Al -Quran, " jelas Kepala MTs Negeri 5 Solsel Mustakmal, S. Ag. M. MPd, Kamis (24/2/2022).

Selain itu, kegiatan lomba cerdas Al - Quran tersebut juga implementasi dari progrom unggulan (Progul) Bupati dan Wakil Bupati dalam mencerdaskan generasi anak bangsa di bidang pandai tulis dan baca Al - Qur'an di Solsel ini, " tambahnya.

Lebih lanjut Mustakmal menjelaskan bahwa madrasah yang dipimpinnya itu juga melaksanakan pertandingan futsal antar MTs dan SMP Se - Sumatera barat. Hal tersebut dilaksanakan, adalah sebagai bagian dalam rangka memeriahkan ulang tahun MTs Negeri 05 Solsel yang ke-25 pada tahun ini

Kegiatan lomba secara resmi dibuka oleh Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Solok Selatan, Zulkifli. S. Ag. MM, Rabu (23/2/2022) kemaren.

Secara umum tujuan acara yang dilaksanakan dalam rangka memeriahkan ulang tahun ke-25 madrasah tersebut adalah sebagai ajang silahtuhrahmi sekaligus memperkenalkan madrasah yang mempunyai murid sebanyak 397 orang ini, " tambah Mustakmal didampingi Ketua Pelaksana kegiatan lomba, Mashuri, S. Ag.

Pada pembukaan acara kemaren, Plt Kakan Kemenag berharap, pelaksanaan lomba dapat berjalan aman dan lancar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Selain itu, beliu juga mengapresiasi warga madrasah yang telah mampu menggelar acara sebagai ajang evaluasi bagi peserta lomba dan pertandingan, " pungkas Mustakmal.

Ditambahkan Ketua pelaksana kegiatan lomba, Mashuri, S. Ag didampingi pelaksana lomba Cerdas Al - Qur'an, Rafika S. Ag. MA. dan pelaksana pertandingan Futsal, Munawira Tuzaifah. S. Pd. adapun jadwal lomba antara lain, lomba cerdas Al - Qur'an dilaksanakan 23-24 Pebruari, dan pertandingan Futsal dilaksanakan 1-2 Maret nanti.

Terlaksananya kegiatan tersebut tidak terlepas dari dukungan Ketua Komite MTs Negeri 5 Solsel, Masrijal Putra, majelis guru, pegawai dan seluruh siswa/i dibawah koordinator OSIM Madrasah.

Bahkan dukungan dari KONI Solsel serta berbagai pihak lainnya juga ada untuk dua pelaksanaan kegiatan ini, " tambah Mashuri.

Semoga kegiatan ini, dapat menjadi bagian dari rasa dan doa syukur seluruh warga madrasah pada ulang tahun ke - 25 MTs Negeri 05 Solsel ini, " jelasnya. AA

Loading...

Komentar

Berita Terbaru