Alhamdulillah, 23 Warga Padang Panjang Berangkat Umrah

Penulis: rilis/lex | Editor: Marjeni Rokcalva

PADANG PANJANG - Dilepas Kasi Haji dan Bina Umrah Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat, H. Ulil Amri di Bandara Internasional Minangkabau, 23 warga Padang Panjang bertolak ke tanah suci untuk melaksanakan umrah.

Mereka tergabung dalam jamaah full Ramadan Grup 1 yang diberangkatkan PT. Bumi Serambi Mekkah (BSM). Bersamanya turut bergabung dengan jamaah dari Jakarta dan Bandung dari 108 jamaah yang berangkat Selasa (5/4) ini.

Dalam sambutannya Ulil Amri mendoakan rombongan selamat menuju tanah suci dan semoga umrahnya maqbul.

Baca Juga


Hal senada juga disampaikan Direktur Utama BSM, Ustadz M. Riza Thamrin. "Selamat melaksanakan ibadah umrah. Semoga ibadahya lancar dan Allah mudahkan," katanya.

Disebutkan Direktur Operasional BSM, Ustadz Erianto Malin Mudo, jamaah akan kembali ke tanah air pada 6 Mei mendatang.

"Mari selalu jaga kesehatan, kekompakan, dan mengamalkan ilmu- ilmu yang didapat ketika manasik umrah. Perbanyak ibadah sunnah dan wajib di tanah suci," ajaknya seraya menyebutkan jamaah akan dibimbing muthawwif, Ustadz Hendri, M.A selama menjalankan umrah. (rilis/lex)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru