Penulis: Marjeni Rokcalva
LIMA PULUH KOTA - Kabupaten Lima Puluh Kota pada 13 April 2022 memasuki usia 181 Tahun.Hal ini ditandai dengan Sidang Paripuran DPRD dengan Agenda Peringatan Hari Jadi Kabupaten Lima Puluh Kota Yang ke 181 tahun Rabu(13/04) di ruang sidang DPRD Kabupaten Lima Pualuh Kota Bukik Limau Sarilamak.Pada Kesempatan sidang kali ini turut dihadiri oleh Gubernur Sumatera Barat H.MahyeldiAnsharullah, S.P.Sidang paripurna yang berlansung Khidmad dipimpin Lansung Oleh Ketua DPRD Deni Asra.
Ketua DPRD Deni Asra dalam Sambutannya memaparkan Tanggal 13 april, yang diperingati setiap tahun merupakan amanah perda nomor 11 tahun 2008 tentang hari jadi pemerintahan kabupaten lima puluh kota tertanggal 26 november 2008, yang diperingati pertama kali pada tanggal 13 april 2009 bersamaan dengan peresmian pemakaian gedung kantor dprd kabupaten lima puluh kota di sarilamak, yang mana sebelumnya gedung dprd kabupaten lima puluh kota berada di kota payakumbuh .
Rapat ini merupakan rapat paripurna istimewa DPRD Kabupaten Lima Puluh Kota yang kedua dalam masa jabatan bupati dan wakil bupati yang sekarang. Meskipun pelaksanaan memeriahkan ulang tahun kabupaten lima puluh kota pada tahun ini sedikit berbeda, tidak bisa berlangsung secara meriah dengan menyelenggarakan pekan budaya anak nagari, karena situasi masih dalam masa pandemi covid-19 dan juga dalam suasana bulan ramadhan 1443 H, namun kita berharap hendaknya kegiatan ini dapat dijadikan momentum untuk menetapkan komitmen dalam berkarya guna memajukan kabupaten lima puluh kota agar bisa bersanding dengan kabupaten/kota lain
Perda no 3 tahun 2021 tentang rpjmd lima puluh kota 2021-2026 menjadi dasar daerah untuk membangun lima puluh kota. Visi daerah, mewujudkan lima puluh kota yang madani beradat, berbudaya dalam kerangka adat bersandi syara', syara' bersandi kitabullah.
Daerah memiliki 6 misi dan program prioritas . Semua konsep pembangunan di diatas didasari visi misi kepala daerah terpilih yaitu Safarudin -- Rizki Kurniawan yang hari ini adalah bupati dan wakil bupati.
Oleh karana itu, pencapaian target prioritas yang telah disepakati tersebut bergantung kepada sejauh mana komitmen kita semua dalam melakukan koordinasi dan komunikasi baik ke pemerintah pusat, provinsi maupun pemerintah di bawah yaitu pemerintah nagari.
DPRD Kabupaten Lima Puluh Kota mendukung kepala daerah dalam mewujudkan visi misi pembangunan daerah untuk tahun 2021-2026 yang telah tercantum dalam peraturan daerah kabupaten lima puluh kota nomor 3 tahun 2021 tentang rencana pembangunan jangka menengah daerah kabupaten lima puluh kota tahun 2021-2026 yaitu : mewujudkan lima puluh kota yang madani, beradat dan berbudaya dalam kerangka adat basyandi syarak, syarak basandi kitabullah. Untuk mencapainya sangat diperlukan sinergitas antara dprd dengan pemerintah daerah sebagai mitra kerja dalam penyelenggaraan pemerintahan untuk dapat terjalin dengan baik. Sehingga upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat dapat terwujud. Sebagaimana yang tertuang da dalam uu no 23 tahun 2014 tentang pemerintahan daerah pasal 57, yang berbunyi " penyelenggara pemerintahan daerah provinsi dan kabupaten/kota terdiri atas kepala daerah dan dprd dibantu oleh perangkat daerah.
Kita bangga dengan pencapaian prestasi dalam bentuk pernghargaan-penghargaan, tetapi kita lebi rindu dengan kinerja dan etos kerja yang tinggi dari pemerintah daerah yang mampu dirasakan mamfaatnya langsung oleh masyarakat melalui kebijakan yang dilahirkan.
Pada kesempatan yang baik ini, DPRD Kabupaten Lima Puluh Kota meminta dan berharap kepada kita semua agar tumbuhnya suasana kondusif, terjadinya komunikasi yang dua arah, terbentuknya koordinasi yang komprenhensif, terciptanya kebersamaan, kekompakan, kesolidan, persatuan diantara kita semua termasuk antara bupati dan wakil bupati sesuai dengan aturan yang mengaturnya yaitu undang-undang no 23 tahun 2014 tentang pemerintahan daerah.
Tidak ada gunanya berpecah belah, tidak adagunanya menonjolkan ego sectoral, mampu menahan diri dan memahami tupoksi masing-masing menjadi penting untuk kita indahkan dimasa masa yang akan datang.
Masyarakat rindu suasana kondusif, masyarakat ingin kita bersatu dalam melahirkan kebijakan terhadap persoalan yang mereka hadapi saat ini.
Masyarakat butuh kebijakan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat. Oleh karena itu dprd sebagai representasi suara masyarakat lima puluh kota, menyampaikannya kepada kita semua agar disisa masa jabatan kita baik dprd maupun bupati/wakil bupati mampu melahirkan kebijakan bersama untuk kepentingan masyrakat lima puluh kota.
Selain Dihadiri Oleh Gubernur Rapat Paripurna juga Dihadiri oleh Bupati dan Walikota se-Propinsi Sumatera Barat atau yang mewakili, bupati periode 2066-2021.bapak ir.irfendi arbi, bupati 2 periode 2000-2005 dan 2010-2015, dr.alis marajo dt. Sori marajo bersama 2 wakil bupati,Pimpinan dprd, pada periodenya serta sekretaris daerah kabupaten lima puluh kota pada periodenya.Kemudian Sekretaris daerah, staf ahli, asisten, sekretaris dprd, dan Kepala OPD, serta tamu undangan lainnya.
Sementara Itu Prof. Dr. Ir. Hermansyah. MS, MSc yang merupakan Guru Besar Unand yang berasal dari Nagari Maek, Kecamatan Bukik Barisanmenjadi tamu kehormatan pada sidang Paripurna HUT Kabupaten Lima Puluh Kota Yang ke 181,karena didapuk untuk memberikan kata sambutan sebagai Tokoh masyarakat Lima Puluh Kota.
Menurut Hermansyah pada visi kabupaten lima puluh kota terdapat 3 (tiga) kata kunci yaitu madani, beradat dan berbudaya, nilai adat basandi syarak, syarak basandi kitabullah. jikan kita lihat arti madani dalam kbbi, adalah gambaran kondisi masyarakat kabupaten lima puluh kota yangberadab beradat dan berbudaya. Masyarakat secara bersama-sama mewujudkan pemahaman dan pengamalan nilai-nilai adat dan budaya minangkabau dalam setiap aktivitas kehidupan yang berlandaskan kepada ajaran agama islam. Suatu visi yang sangat bagus dalam mewujudkan sdm unggul dan berdaya saing.
Upaya untuk mewujudkan visi menjadi daerah yang madani, beradat dan berbudaya dalam kerangka adat basandi syarak, syarak basandi kitabullah tersebut dirumuskan dalam 5 misi pembangunan daerah, sebagai berikut:
1. meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang berbudaya dan berdaya saing berlandaskan keimanan.(hito)
2. mendorong pertumbuhan dan perkembangan ekonomi lintas sektoral yang memiliki keunggulan ditingkat lokal dan regional.(mono)/sda
3. mendorong potensi nagari sebagai poros pembangunan daerah (mono)/sda
4. meningkatkan kualitas pelayanan publik melalui reformasi birokrasi seutuhnya.(koto)/sistim/teknologi
5. meningkatkan pembangunan infrastruktur secara terpadu yang mendorong pertumbuhan ekonomi dan kualitas kehidupan masyarakat yang lebih baik.(mono)
Di sumbar sudah 76 nagari yang masuk kategori maju dari 928 nagari dan hanya 3 nagari lagi yang masuk kategori sangat tertinggal. dan ini tidak di 50 kota. posisi kita kabupaten 50 kota dari indek desa membangun disumatra barat sudah sangat mengembirakan posisi ke 5 di tahun 2020 dan tahun 2021 dengan idm 0.7246
pada tahun 2020 dan 0.7398 pada tahun 2021.(sumber data https kemendes.go.id). posisi ini perlu kita tingkatkn dan kita tentu tidak boleh puas dengan posisi tersebut tapi perlu kita syukuri kita yakin bapak bupati dari 5 skala prioritas pembangunannya adalah untuk memajukan masyarkatnya dan nagari. bersyukur kita bahwa bapak bupati kita adalah seorang tokoh masyarakat yang mengetahui kultur masyarakat 50 kota dengan baik, mulai dari kepala desa, anggota dan ketua dprd beberapa periode.
Sementara Itu Bupati Safaruddin Dalam Sambutannya Peringatan hari jadi kabupaten lima puluh kota yang ke 181 tahun 2022 ini merupakan tahun kedua kami safaruddin dt. Bandaro rajo dengan rizky kurniawan nakasri menjalankan amanah sebagai bupati dan wakil bupati lima puluh kota periode 2021-2024. Semoga allah swt senantiasa memberikan rahmat dan hidayah serta kesehatan lahir dan batin bagi kita semua agar kita dapat melangkah bersama-sama, bergandengan tangan dan seiring sejalan membangun kabupaten lima puluh kota
Pada tahun ini, peringatan hari jadi kabupaten lima puluh kota mengangkat tema "dengan semangat hari jadi kabupaten yang ke 181, kita tumbuhkan kebersamaan menuju masyarakat sehat, ekonomi bangkit".
Tema ini sejalan dengan visi kami yakni "mewujudkan lima puluh kota yang madani, beradat dan berbudaya dalam kerangka adat basandi syarak, syarak basandi kitabullah".
Visi itu akan diwujudkan dengan misi yang antara lain :
1. 1.Meningkatkan kualitas sdm yang berbudaya dan berdaya saing berlandaskan keimanan
2. Mendorong pertumbuhan dan perkembangan ekonomi lintas sektoral yang memiliki keunggulan di tingkat lokal dan regional
3. Mendorong potensi nagari sebagai poros pembangunan daerah
4. Meningkatkan kualitas layanan publik melalui reformasi birokrasi seutuhnya
5. Meningkatkan pembangunan infrastruktur secara terpadu yang mendorong pertumbuhan ekonomi dan kualitas hidup masyarakat yang lebih baik.
Tokoh Masyarakat Kabupaten Limapuluh Kota Prof. Dr. Ir. Hermansyah. MS, MSc.
Memasuki usia ke 181 ini tentunya sudah banyak kemajuan yang diraih Kabupaten Lima Puluh Kota. namun, tidak bisa dipungkiri, hingga kini kita masih dihadapkan pada berbagai tantangan dalam upaya peningkatan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat, serta meningkatnya tuntutan masyarakat terhadap perbaikan ekonomi, sosial, dan pelayanan publik.
Saya mengajak segenap elemen masyarakat dalam momentum hari jadi daerah ini untuk melakukan refleksi, muhasabah sudah sejauh mana kita berkarya dan memberikan kontribusi positif dalam upaya membangun lima puluh kota
2022 sebagai tahun dimulainya pemulihan bagi sektor pariwisatadan lapangan kerja yang terganggu akibat pandemi covid-19. Maka dari itu kita perlu membuka lebih banyak peluang menciptakan lapangan kerja. Pemerintah kabupaten lima puluh kota bersama unsur terkait perlu memastikan sektor usaha yang akan terus berjalan melalui serangkaian usaha pemulihan akibat pandemi.namun demikian kami tegaskan pemulihan dari dampak pandemi covid-19 ini tanpa mengesampingkan protokol kesehatan
Kami Juga berkomitmen untuk menggenjot sejumlah program unggulan yang diantaranya terkait dengan infra struktur, pada saat ini dinas pupr sedang melaksanakan proses legalisasi ranperda revisi rtrw. rtrw ini nantinya akan menjadi acuan kelanjutan pembangunan kabupaten lima puluh kota dengan pengendalian pemanfaatan ruang melalui penerbitan rekomendasi kesesuaian pemanfaatan ruang untuk setiap kawasan seperti, pengembangan usaha kecil menengah baik dari sektor pertanian, perkebunan, perternakan maupun pertambangan dan lainnya.
selain itu kita juga fokus menyiapkan sarana prasarana untuk mendukung perkembangan pembangunan tersebut dengan melakukan pembangunan dari pinggir yaitu membuka keterisoliran daerah dengan membangun jalan dan irigasi poros sebagai irigasi utama di setiap kecamatan sehingga dapat meningkatkan hasil pertanian, perkebunan masyarakat.
Untuk sektor pertanian permerintah telah berkomitmen akan membuka 20.000 ha lahan tidur untuk dijadikan sentra lahan pertanian jagung. Begitu juga untuk sektor peternakan, kita mempunyai program prioritas antara lain peningkatan produksi ternak, fasilitasi usaha peternakan, penguatan kelembagaan kelompok tani ternak, peningkatan jaminan dan mutu produksi pangan asal ternak, pengendalian penyakit menular zoonosis, penetapan kawasan dan pemanfaatan lahan untuk peternakan. kita berharap adanya pertambahan populasi sapi sebanyak 14 ribu ekor/tahun.
Di Bidang Industri, kita akan memberikan kegiatan pelatihan-pelatihan bagi ratusan masyarakat seperti pelatihan sulaman tangan, pemberian label halal buat 7 industri kecil menengah, memfasilitasi pemberian kredit super mikro kpd ikm / umkm, mempromosikan hasil kerajinan masyarakat seperti songket, tenun kubang, bordir dan industri makanan.
Pada Sektor pendidikan, kita mempunyai program yang diantaranya menyusun dan menerapkan kurikulum budaya alam minangkabau sebagai penerapan adat dan budaya di kabupaten lima puluh kota. selain itu kita juga tengah menyiapkan sekolah piloting sebagai sekolah penyelenggara tahfidz qur'an dalam kegiatan ekstrakurikuler. terkait program tahfidz ini juga pemerintah memiliki program 1 nagari 1 rumah tahfidz.
Pada Bidang Pariwisata, Kabupaten Lima Puluh Kota yang kaya dengan potensi pariwisata, baik wisata alam, budaya, sejarah, kuliner maupun wisata agro dan lainnya harus kita kelola dan kembangkan guna menggerakkan roda perekonomian masyarakat.
Untuk mengembangkan pariwisata tersebut, kita akan fokus pada 3a 1p yaitu aksesibilitas (jalan ke destinasi wisata), atraksi (apa saja yang kan di lihat, baik alam, event-event ataupun atraksi seni dan budaya dll), ameniti (sarana pendukung seperti mushalla, toilet, kios, home stay, kuliner dan lainnya) serta promosi. Pembangunan pariwisata ini sesuai dengan salah satu misi kami yakni mendorong pertumbuhan dan perkembangan ekonomi lintas sektoral yang memiliki keunggulan di tingkat lokal dan regional.
Sekwan DPRD Limapuluh Kota Drs. Deddy Permana, MM.
Untuk sektor pariwisata ini kita telah menerima anugerah pesona indonesia award dalam periode dua tahun berturut-turut, yaitu :
1. Kampung saribu gonjong (sarugo) yang terletak di nagari koto tinggi kecamatan gunuang omeh meraih juara 2 di anugerah pesona indonesia (api) award 2020 pada tanggal 20 mei 2021 lalu di labuan bajo, nusa tenggara timur, sebagai kampung adat terpopuler.
2. Atraksi bakajang dari gunuang malintang kecamatan pangkalan koto baru dinobatkan sebagai juara 1 nasional cultural attraction api award 2021, pada 30november 2021 di musi banyuasin sumatera selatan.
Untuk laporan keuangan daerah secara akuntabel lima puluh kota berhasil kembali mempertahankan opini wajar tanpa pengecualiaan (wtp) tahun 2020, yang diserahkan pada 25 oktober 2021 lalu. dan ini untuk ke enam kalinya secara berturut-turut kabupaten lima puluh kota menerima wtp semenjak tahun 2015 lalu, ini tentunya tidak lepas dari hasil kerja keras seluruh jajaran pemerintah kabupaten lima puluh kota.
Atas nama pemerintah kabupaten lima puluh kota kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah mengharumkan nama kabupaten lima puluh kota di tingkat nasional maupun tingkat provinsi. harapan kita bersama, semoga prestasi yang telah kita raih dapat ditingkatkan dan dipertahankan dimasa yang akan datang.*
Humas DPRD Limapuluh Kota.
#Pariwara DPRD Kabupaten Lima Puluh Kota
Komentar