Kepala BNPB: Padang Panjang Kota Subur dan Cuacanya Sejuk

Penulis: dega/lex | Editor: Marjeni Rokcalva

PADANG PANJANG - "Sepanjang jalan masuk ke Kota Padang Panjang, kami melihat kota ini sangat subur dan cuacanya sejuk".

Begitu ungkapan yang keluar dari mulut Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Indonesia, Letjen TNI Suharyanto, S.Sos, M.M saat mampir di Kota Padang Panjang beserta rombongan, Sabtu (14/5), sebelum bertolak ke Kota Bukittinggi untuk menghadiri kegiatan Pagelaran Budaya Sadar Bencana.

Suharyanto beserta rombongan juga berkunjung untuk makan siang di tempat makan khas Kota Padang Panjang yakni Sate Mak Syukur. Rombongan turut didampingi Wali Kota, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano.

Baca Juga


"Kami juga sangat senang bisa mampir di sate legendaris Kota Padang Panjang ini. Memang rasanya sangat enak sekali," ucapnya.

Selain itu, Suharyanto mengapresiasi Wako Fadly yang menyempatkan diri untuk mendampingi rombongan BNPB yang singgah di Kota Serambi Mekkah ini.

"Saya tidak menyangka, Bapak Wali kota muda ini datang mendampingi kami dan rombongan. Kami mengucapkan terima kasih dengan keramahtamahan yang disuguhkan kepada kami," tuturnya.

Sementara itu, dalam kunjungan ini, Kepala BNPB dan wali kota menyempatkan untuk berdiskusi mengenai tanggap bencana di Kota Padang Panjang. (dega/lex)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru