Penulis: shintia/lex | Editor: Marjeni Rokcalva
PADANG PANJANG - Menjuarai Duta GenRe Putri Tingkat Provinsi Sumatera Barat dan menjadi perwakilan ke tingkat nasional, dukungan untuk Maulidya Nurdini terus mengalir. Di antaranya dari jajaran Pemerintah Kota Padang Panjang.
Bentuk dukungan, di antaranya ia terima dari Wali Kota, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano, Wakil Wali Kota, Drs. Asrul, Ketua TP-PKK Kota yang juga merupakan Bunda Genre, dr. Dian Puspita Fadly Amran, Sp.JP, dan Sekretaris Daerah Kota, Sonny Budaya Putra, A.P, M.Si serta pejabat lainnya.
Kepala Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DSPPKBPPPA), Drs. Osman Bin Nur, M.Si, Jumat (10/6), menyampaikan pihaknya berterima kasih atas dukungan ini.
"Kami akan terus melakukan pembinaan dan pendampingan selama satu tahun ini. Agar Dini (panggilan akrab Maulidya-red) dapat membawa hasil maksimal nantinya," ujar Osman.
Dini, katanya, akan melaju ke tingkat nasional pada Juni atau Juli 2023. Selama satu tahun ini, ia akan mengabdi dan mempersiapkan diri maupun mental untuk bertanding di tingkat nasional.
Dikatakannya lagi, Pemko juga sudah berkoordinasi dengan Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Sumbar dalam pembinaan terhadap Duta GenRe yang akan mewakili Sumbar ini.
"Untuk persiapan keberangkatan Dini, akan kita fasilitasi semuanya. Baik itu kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan di kota, maupun di provinsi. Kita akan terus berkomunikasi dengan BKKBN Sumbar sampai keberangkatannya tahun depan," tuturnya lagi.
Ia juga mengharapkan kolaborasi dari pihak lainnya dalam kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan demi membawa nama baik Kota Padang Panjang di tingkat nasional.
Tidak hanya dari Pemko, Dini juga mendapatkan pembinaan dan dukungan dari alumni Duta GenRe Kota maupun Provinsi Sumbar.
"Kami akan terus mendampingi kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan selama satu tahun ini. Ada beberapa program yang sudah direncanakan dan ini akan mulai kita laksanakan dalam waktu dekat ini," tutur salah seorang alumni Duta GenRe, Joni Saputra di tempat terpisah. (shintia/lex)
Komentar