Bukit Asam Kembali Salurkan Dana Kemitraan Senilai Rp 410 Juta Untuk Sumbar

Penulis: Iyos | Editor: Medio Agusta

SAWAHLUNTO - PT Bukit Asam Tbk kembali gelontorkan dana kemitraan senilai Rp 410 juta sebagai bentuk pinjaman penguatan modal usaha kepada sejumlah pengusaha kecil menengah (UKM) di Sumatera Barat.

Hal itu disampaikan Asmen Kemitraan Arkoni didampingi GM Pertambangan Ombilin Yulfaizon, Asmen Perbendaharaan Pendanaan Aidil, Asmen Umum Alman Syarif, dan Yeyen staf Kemitraan PT BA, di Sawahlunto, Senin (27/6/22).

Dikemukakan Arkoni, alokasi dana kemitraan senilai Rp 410 juta itu akan disalurkan kepada 5 pengusaha berbagai industri seperti Rp 150 juta untuk produksi bibit unggas Hasjoni di Santur, Rp 30 juta untuk usaha fotocopy di RSUD Sawahlunto, Rp 80 juta untuk Toko Mitra Trust, Rp 50 juta untuk usaha ayam potong Kak Ros, dan Rp 100 juta untuk Rumah Makan Karabu Baluik Siit.

Ketiga UKM terakhir merupakan usaha yang berada di luar Kota Sawahlunto. Menurut Arkoni, dana yang disiapkan untuk rumah makan Karabu senilai Rp 100 juta berkemungkinan besar batal, karena pihak rumah makan membatalkan proposal yang diajukan ke PT Bukit Asam.

Dana kemitraan yang disalurkan merupakan pinjaman lunak dengan suku bunga efektif 6 persen pertahun dengan masa pengembalian selama 3 tahun.

"Alhamdulillah untuk Sumatera Barat saat ini kami apresiasi karena pengembalian dana kemitraan yang disalurkan dapat dikembalikan sesuai jadwal dan tidak manunggak. Kedepan kami harapkan hal yang sama untuk tetap lancar sehingga dana pengembalian bisa digulirkan lagi ke yang lain. (Iyos)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru