Penulis: Do | Editor: Medio Agusta
PAYAKUMBUH -- Ribuan siswa sekolah dari SD, SMP, SLTA, dan Madrasah dan SLB se Kota Payakumbuh menunjukkan kebolehan mereka dalam arak-arakan panjang berbagai pertunjukan seperti drumband, pawai budaya, hingga kesenian saat Pawai Alegoris dan Karnaval Sekolah yang berlangsung di pusat Kota Payakumbuh, Kamis (18/8).
Tak mau ketinggalan dengan Siswa sekolah normal, beberapa siswa disabilitas dari Sekolah Luar Biasa Tuna Grahita atau SLB C Kota Payakumbuh juga ikut memeriahkan pawai alegoris yang diadakan oleh Pemko Payakumbuh dalam rangka memperingati Hut Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke-77 kamis(18/08).Dalam gelaran pawai ini SLB C menampilkan Drum band.
Walaupun dengan keterbatasan,namun penampilan drum band dari SLB C ini berhasil memukau ribuan penonton yang memadati jalur dari Kubu gadang sampai Finish Di Pusat Pasar Payakumbuh.Mereka berhasil memainkan beberapa lagu dengan baik termasuk lagu kemerdekan 17 Agustus.
Keikutsertaan anak -- anak SLB C dalam pawai alegoris ini menunjukkan kemerdekaan bukan hanya milik perorangan namun milik seluruh bangsa, termasuk bagi para siswa disabilitas
Baca Juga
- Pj Wako Suprayitno Turun Lansung Dalam Pembersihan APK Dalam Masa Tenang Pilkada 2024
- Wirman Putra Dilantik Sebagai Ketua DPRD Kota Payakumbuh 2024-2029
- Bawaslu Kota Payakumbuh Gelar Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang
- Gerak Cepat Pemko Payakumbuh,Sekdako Rida Ananda Serahkan Bantuan Korban Kebakaran
- Pj Wako Suprayitno Pimpin Rapat Koordinasi Kesiapan Pilkada Serentak 2024
Dikutip dari sinopsis Khaironda S.Pd Kepala Sekolah SLB C Payakumbuh.Sekolah yang beralamat di jalan imam bonjol kelurahan Payolansek Kecamatan Payakumbuh Barat, dengan jumlah siswa 50 orang dan tenaga kependidikan 13 orang yang ikut hadir untuk memeriahkan Hut RI ke 77 di Kota Payakumbuh.
Semua anak -- anak sama,Semua anak bisa.Hal itu buktinya kami SLB C Payakumbuh hadir untuk pawai alegoris ini dengan motto semua berawal dari ketidakbisaan."Don't be suprised at us ".
Grub Drum band SLB C ini dilatih oleh majelis guru SLB C Payakumbuh.Keberhasilan Drum band SLB C ini tidak terlepas dari kerja sama yang baik majelisguru dan orang tua ujar Kepala Sekolah SLB C Khaironda S.Pd.(Do)
Komentar