Penulis: Tim/Lex | Editor: Marjeni Rokcalva
PADANG PANJANG - Setelah sempat vakum selama dua tahun akibat pandemi Covid-19, Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) PGRI Kota Padang Panjang kembali mengadakan kegiatan Manasik Haji TK, Selasa (6/9/2022).
Ketua Panitia Pelaksana, Afriyeni S.Pd mengatakan, kegiatan ini merupakan program tahunan yang diadakan IGTKI PGRI Padang Panjang di bawah naungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Padang Panjang.
"Untuk tahun ini, kegiatan bertempat di Lapangan Bancah Laweh dan diikuti 19 TK yang ada di Kota Padang Panjang dengan jumlah peserta kurang lebih sebanyak 1.030 orang," jelasnya.
Kegiatan manasik haji ini, lanjut Afriyeni, diadakan bertujuan untuk menanamkan rasa cinta dan juga nilai-nilai agama kepada anak-anak terhadap rukun Islam ke-5, yaitu naik haji bagi yang mampu.
Ditambahkannya, pelatihan ini dilakukan selama dua hari. Puncaknya akan dilaksanakan pada Kamis, 15 September ini.
"Kami berharap kelak anak-anak paham akan kewajiban untuk menunaikan haji jika mereka nantinya memiliki rezeki yang berlebih," ujarnya.
Sementara itu, Mawadatul Afdah, guru TK Negeri Pembina yang turut mendampingi anak-anak TK-nya merasa antusias dengan adanya kegiatan ini.
"Para guru dan anak-anak merasa sangat senang dan antusiasme dengan diadakannya kembali kegiatan seperti ini. Karena selama pandemi kurang lebih dua tahun, sudah tidak dilaksanakan manasik haji ini. Segala persiapan pun sudah kami lakukan. Mulai dari mempersiapkan pakaian haji anak, batu untuk melempar jumrah dan sebagainya," ungkapnya. (Tim/Lex)
Komentar