Karutan Muara Labuh Sarwono , Pimpin Sidang Pranikah Felix Juan V

Penulis: AA | Editor: Medio Agusta

Padang Aro, Pada hari penuh berkah, Jumat (09/09), satu orang pegawai Rutan Kelas IIB Muara Labuh mengikuti sidang pra nikah yang dipimpin lansung Kepala Rutan Muara Labuh, Sarwono.

Pelaksanaan sidang pranikah bagi pegawai, khususnya pegawai Rutan, merupakan sebuah keharusan untuk dilaksanakan sebelum pegawai melaksanakan nikah.

Hal tersebut dilakukan dalam rangka menjadikan pasangan untuk saling memahami dan saling mengerti, terutama bagi pasangan dari Pegawai Rutan.

" Ia harus tahu, tugas pegawai Rutan yang salah satunya harus stanbay 24 jam," jelas Kepala Rutan Muara Labuh, Sarwono usai melakukan pembinaan pranikah.

Adapun pegawai Rutan Kelas IIb Muara Labuh yang akan melepas masa lajangnya tersebut adalah Velyx Juan V. Sebelumnya, ia sudah mengajukan permohonan untuk sidang pranikah.

Dalam sidang pranikah yang dihadiri Velyx Juan V beserta calon istrinya tersebut, Karutan menanyakan komitmen kepada calon istri Velyx, apakah siap menjadi istri pegawai Lapas yang wajib stanby tugasnya 24 jam.

Di samping itu Karutan juga menanyakan tentang kesiapan Calon Istri dari Velyx Juan V. untuk mengikuti kegiatan organisasi Dharma Wanita, kesiapan mensupport kinerja suami.

Selanjutnya dalam sidang pra nikah juga memberikan nasihat, pembinaan dan memberikan pengertian untuk saling menghargai dalam membina rumah tangga, serta diharapkan sebagai istri nantinya harus mendukung tugas-tugas suami. relis (AA)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru