Penulis: AA | Editor: Medio Agusta
Padang Aro, Sebagai bentuk dukungan pelaksanaan program Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Barat (Sumbar) dalam menggalakkan program menanam cabai di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) serta Rumah Tahanan Negara (Rutan).
Rutan Kelas IIB Muara Labuh, juga telah melaksanakan program penanaman cabai di polybag dan lahan yang tersedia di Rutan Muara Labuh. Kamis(6/10).
" Sebagai bentuk dukungan program menanam cabai yang dilaksanakan Kanwil Kemenkumham Sumbar, kita juga telah melaksanakan penanaman cabai di polybag dan di lahan Rutan ini ," jelas Kepala Rutan Muara Labuh, Sarwono.
Baca Juga
Sebagaimana yang diharapkan Kakanwil Kemenkum-Ham Sumbar, bahwa pelaksanaan
program menanam cabai di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) serta Rumah Tahanan Negara (Rutan) se-Sumbar ini, dapat menjadi salah satu motivasi bagi masyarakat di wilayah kerja UPT Lapas dan Rutan se-Sumbar untuk mengendalikan inflasi serta mendukung ketahanan pangan di Provinsi Sumbar, " tambahnya.
Artinya Rutan Muara Labuh ikut serta mengsukseskan prgram penanaman cabai yang di canangkan oleh Kakanwil Kemenkumham Sumbar ini dalam rangka menggalakkan program menanam cabai di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) serta Rumah Tahanan (Rutan) yang sudah canangkan Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Barat R.Andika Dwi Prasetya.
Khusus untuk lenanaman cabai yang di lakukan di Rutan Muara Labuh ini di lakukan langsung oleh Karutan Muara Labuh, Sarwono di lahan kosong belakang Rutan Muara Labuh. Sedangkan pelaksanaan pembibitan hingga penanaman juga dilaksanakan oleh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rutan Muara Labuh dibawah pengawasan lansung Pegawai Rutan Muara Labuh.
Sesuai dengan tujuannya yaitu untuk mengendalikan inflasi serta mendukung ketahanan pangan secara umum di Sumbar, hendaknya program ini akan dapat menjadi motivasi bagi masyarakat untuk turut serta melakukannya, baik melalui menanam di polybag maupun dilahan-lahan kosong disekitar rumah masyarakat, " harapnya.
Selain itu, kegiatan ini juga menjadi salah satu media pembelajaran cara bertanam cabai bagi WBP di Rutan Muara Labuh ini," pungkas Sarwono. (AA)
Komentar