Penulis: Yus | Editor: Medio Agusta
BUKITTINGGI - Dalam rangka memeriahkan Hari Kesehatan Nasional 2022,Pemko Bukittinggi menggelar lomba yang diikuti ratusan pelajar se Kota Bukittinggi dari TK sampai SLTA yang ada di Bukittinggi.
Kegiatan lomba itu, dibuka Ketua TP PKK Bukittinggi di Balairung Rumah Dinas Wako, Sabtu (05/11).
Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kota Bukittinggi, Linda Faroza, mengatakan, tahun 2022 ini, Pemerintah Kota Bukittinggi turut memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 58. Banyak rangkaian kegiatan yang dilaksanakan, salah satunya lomba generasi hebat Kota Bukittinggi, dengan mengangkat tema, Bangkit Indonesiaku, sehat negeriku, hebat Bukittinggiku, katanya.
Baca Juga
- Pjs Wako Bukittinggi Bentuk Tim Terpadu Penegakan Tertib Sosial-Pencegahan Judi Online
- Untuk Memanjakan Wisatawan di Bukittinggi, Pjs Wali Kota Launching Info Wisata Berbasis Digital
- Pjs Wako Hani S Rustam Launching Portal TokoUMKM Bukittinggi
- Tingkatkan Kemampuan Literasi Anak, Kadivpas Sumbar Dwi Nastiti Launching E-Library Di LPKA
- Pemko Bukittinggi Gelar Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima
"Lomba generasi hebat Kota Bukittinggi ini, diikuti 258 orang peserta dari balita, bayi dan remaja se Kota Bukittinggi, jelasnya.
Selain lomba, kegiatan ini juga dilakukan untuk promosi kesehatan dalam pemanfaatan posyandu dan tablet tambah darah bagi para remaja. Ini dilakukan untuk percepatan indikator SPM kesehatan Kota Bukittinggi.
Koordinator acara HKN, Ns. Arfida Pepi, mengatakan, peringatan HKN tahun 2022 ini, diisi dengan berbagai kegiatan yang dibagi dalam 3 kategori. Pertandingan olahraga, seni kreatifitas dan agamis, serta pengabdian masyarakat.
"Dengan lomba generasi hebat Kota Bukittinggi ini, kita harapkan 20-30 tahun kedepan, lahir generasi yang sehat baik secara fisik maupun rohani," harapnya.
Sementara Ketua TP PKK Bukittinggi, Ny. Fiona Erman Safar, dalam sambutannya mengatakan, dalam rangka HKN ke 58, Pemko Bukittinggi adakan beberapa lomba yang dimulai tanggal 1 hingga 13 November 2022 mendatang.
Banyak kegiatan yang dilaksanakan,ada olahraga, seni kreatifitas dan agama. Selain itu juga akan banyak pelayanan kesehatan yang dilaksanakan. Seperti pemeriksaan kesehatan gratis.
Semoga, kegiatan ini bisa memotivasi orang tua, untuk rajin memperhatikan kesehatan anaknya, harap Fiona.
Pada kesempatan ini, diadakan lomba balita sehat dan cerdas, senam kreasi "Aku Anak Sehat" dan bermain peran dengan tema "Manfaat Tablet Tambah Darah" bagi peserta remaja,ungkapnya.
( Yus )
Komentar