Penulis: AA | Editor: Medio Agusta
Muaralabuh, Tingkatkan kekompakan sesama pegawai, Rutan Kelas IIB Muara Labuh adakan kegiatan pembentukan Fisik, Mental dan Disiplin (FMD).
Artinya, Rutan Kelas IIB Muara Labuh, mencoba hal khusus dalam rangka meningkatkan sumberdaya Petugas, khususnya dalam pembetukan Fisik, Mental dan Disiplin.
Bahkan hebatnya, kegiatan FDM yang dipimpin lansung Kepala Rutan Muara Labuh, Sarwono itu dilakukan lokasi objek wisata Solok Radjo Alahan Panjang Kabupaten Solok.
" Hari ini, kita memboyong semua pegawai Rutan Kelas IIB, dan semuanya mengikuti serangkaian kegiatan yang bertujuan untuk peningkatan FDM, " jelas Sarwono, Sabtu (3/12/2022).
Selain tujuannya untuk peningkatan FDM, kegiatan di objek wisata yang ada di Kabupaten Solok tersebut, juga sebagai bentuk membangun kebersamaan antar semua pegawai. Sehingga akan terbangun kekompakan nantinya dalam melaksanakan tugas di kantor," tambahnya.
Ditambahkan, Sarwono Kegiatan FMD ini hendaknya dapat menjadi langkah nyata dalam upaya menciptakan petugas yang memiliki fisik, mental dan disiplin yang tinggi serta terciptanya kebersamaan dan kekompakan dalam pelaksanaan tugasnya.
Lebih lanjut, Karutan menerangkan kegiatan ini diisi dengan olahraga dan pelatihan. Namun dibalik itu semua, tentu bertujuan untuk menanamkan rasa pecaya diri, kerja sama dan disiplin dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai pengayom masyarakat.
Kegiatan ini berjalan dengan baik, semua peserta bersemangat mengikuti kegiatan ini. Karutan juga berharap, usai kegiatan para pegawai yang mengikuti FMD dapat menerapkan semua yang didapatkan dalam pelaksanaan tugas sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN). Dalam hal ini, sebagai petugas pemasyarakatan di Rutan Kelas IIB Muara Labuh. (AA)
Komentar