Penulis: Marjeni Rokcalva
PADANG - Hujan deras yang disertai angin kencang menyebabkan pohon tumbang di Koto Luar Kecamatan Pauh Kota Padang. Pohon tumbang menyebabkan akses jalan terhambat dan menimpa kabel listrik.
Kasi Kedaruratan BPBDkota Padang, Sutan Hendra mengatakan, pohon tumbang jenis trembesi di depan MIN 4 Koto Luar itu terjadi sekitar pukul 13:30 wib.
"Satu pembersihan sapat dilakukan setelah mendapat laporan sekitar pukul 12:00 wib," kata Sutan Hendra saat berada di lokasi, Kamis (09/01/2020).
Baca Juga
- Pemprov Sumbar Upayakan Perbaikan Jalan Balingka-Padang Lua Gunakan Anggaran Pusat
- Plt Gubernur Sumbar: Fisik 85 Persen, Peresmian Jalan Tol Padang-Sicincin Pekan Kedua Desember
- Ungku Fikar, Santri Pondok Pesantren Darul Ulum Padang Magek Tanah Datar Lulus di Al Azhar Mesir
- Dekan FBS UNP dan Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Kota Padang Tandatangani Kerja Sama
- Subuh Mubarak Universitas Negeri Padang Pagi Ini: Hakikat Ibadah dan Muhasabah Diri
Berdasar perkiraan BMKG, kata Sutan Hendra, curah hujan di kota Padang diperkirakan masih berlangsung hingga dua hari ke depan.
Ia meminta kepada masyarakat terutama yang berada di wilayah rawan bencana baik banjir dan banjir bandang maupun longsor untuk waspada apabila turun hujan. Mst
Komentar