Pemko Padang Panjang Serahkan Bantuan untuk Korban Gempa Cianjur Rp54,4 Juta

Penulis: Cigus/Lex | Editor: Marjeni Rokcalva

PADANG PANJANG - Pemerintah Kota Padang Panjang serahkan bantuan uang tunai sejumlah Rp54.407.500 untuk korban gempa bumi di Kabupaten Cianjur Jawa Barat.

Uang tunai tersebut dihimpun dari OPD, masjid, organisasi, BUMN, BUMD, instansi vertikal, SMA, SMK, MAN, yang dikumpulkan BPBD Kesbangpol Kota Padang Panjang.

Kepala BPBD Kesbangpol, I Putu Venda, S.STP didampingi Kadis Kominfo, Drs. Ampera Salim, S.H, M.Si menyampaikan, hari ini, Rabu (21/12/2022) pihaknya telah menyerahkan bantuan uang tunai ini kepada korban gempa di Cianjur.

Baca Juga


"Kita telah mengirimkan bantuan melalui rekening bank yang dimiliki pemerintah setempat. Semoga ini bisa membantu meringankan beban korban gempa di sana," katanya.

Disampaikan Venda, tepat hari ini genap satu bulan gempa di Cianjur terjadi. Saat ini di sana sedang masa transisi darurat. Di mana masa ini tidak ada lagi masyarakat yang berada di tenda, melainkan dipindahkan ke hunian sementara.

"Di Cianjur saat ini mereka tengah membangun huntara. Semoga uang yang kita kirimkan ini bisa membantu membangun huntara tersebut dan keperluan lainnya," tuturnya.

Atas bantuan ini, Kepala BPBD Kesbangpol Cianjur, Rizal Fatah mengucapkan terima kasih atas kepedulian Pemerintah Kota dan warga Padang Panjang kepada korban gempa yang ada di Kabupaten Cianjur.

"Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada Bapak Walikota Fadly Amran, atas bantuan yang diberikan Padang Panjang kepada kami. Kami akan segera menyalurkan bantuan ini kepada korban gempa yang ada di sini. Semoga bantuan yang sudah disalurkan ini, menjadi berkah untuk seluruh masyarakat Kota Padang Panjang," ujarnya melalui layar telepon genggam.

Venda mengajak, bagi masyarakat Padang Panjang yang masih ingin membantu para korban gempa Cianjur bisa langsung kirimkan ke nomor rekening Bank BJB (0263-000-000-000) atas nama Pemerintah Kabupaten Cianjur dan kirimkan bukti tranfer ke nomor (0812-2352-658) atau langsung hubungi BPBD Kesbangpol Kota Padang Panjang.(Cigus/Lex)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru