Danny Ismaya Realisasikan Dana Aspirasi Bangun Jalan Usaha Tani di Jambak

Penulis: MAL | Editor: Marjeni Rokcalva

Lubuksikaping - Jalan usaha tani merupakan prasarana transportasi pada kawasan pertanian untuk memperlancar mobilitas alat dan mesin pertanian, pengangkutan sarana produksi menuju lahan pertanian, sangat banyak manfaatnya bagi masyarakat khususnya Petani.

Hal ini disampaikan Wakil Ketua DPRD Pasaman, Danny Ismaya, SP di sela kunjungan melihat progress pekerjaan ke salah satu jalan usaha tani di Jambak.

"Sebagian besar jalan usaha tani di Pasaman masih berupa tanah yang berlapis kerikil, target kami setiap tahun akan terus memperjuangkan jalan usaha tani di Pasaman khususnya di Lubuk Sikaping," ucap Danny yang mengakui sebelumnya juga sudah memperjuangkan jalan usaha tani di beberapa tempat diantaranya Sungai Pandahan, Pauh, Tanjung beringin dan Ambacang Anggang.

Baca Juga


Danny berharap, dengan perjuangan Aspirasi jalan usaha tani yang sudah dilakukannya, keluhan petani selama ini bisa teratasi, dan hasil pertanian bisa tersalur lebih cepat, sehingga bisa memotong biaya operasional penjualan hasil pertanian.

Sebelumnya, keadaan jalan usaha tani di Jambak ini masih sempit, dengan kontruksi jalan terdiri dari tanah dan kerikil, bahkan diceritakan Oleh salah seorang anggota kelompok tani, Buk leli, ada juga petani yang mengangkut hasil pertanian dengan mengendong dan memikul hasil pertanian, ini tentu tidak efektif dari segi tenaga dan waktu.

"Alhamdulillah dengan realisasi dana aspirasi dari Bapak Danny Ismaya, petani akan lebih mudah mengantarkan hasil pertanian," ujarnya, Selasa (27/12/2022).

Petani lain, Muhibbudin yang menyatakan "ucapan terimakasih atas kepedulian Ketua MPD PKS Pasaman ini dalam mengelola dan menyalurkan aspirasi untuk kepentingan pertanian, dengan membangun jalan usaha tani di Jambak, semoga dengan adanya jalan usaha tani ini pengangkutan hasil pertanian bisa lebih cepat dan lancar", Ujarnya menutupi pembicaraan.

Dari pantauan dilapangan Nampak pembangunan jalan berlangsung lancar dan sudah siap untuk dipakai para petani.(MAL)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru