Penulis: Yus | Editor: Medio Agusta
BUKITTINGGI - Satu lagi Kelompok Sadar Wisata terbentuk di Kecamatan Aur Birugo Tigo Baleh ( ABTB ) Bukittinggi yaitu POKDARWIS "LUBUAK ANAK LIMAU" Kelurahan Kubu Tanjung.
Pembentukan Pokdarwis LUBUAK ANAK LIMAU" Kelurahan Kubu Tanjung itu, dilakukan Kamis,(19/01) dalam suatu musyawarah yang dihadiri Camat ABTB Hastine Atas Asih, S.IP. M.H, Lurah M. Syaiful,ketua LPM,RT,RW dan masarakat milineal di Kelurahan tersebut.
Kepengurusan Kelompok tersebut dikukuhkan langsung oleh Camat Aur Birugo Tigo Baleh, Hastine Atas Asih, S.IP. M.H
Baca Juga
- Pjs Wako Bukittinggi Bentuk Tim Terpadu Penegakan Tertib Sosial-Pencegahan Judi Online
- Untuk Memanjakan Wisatawan di Bukittinggi, Pjs Wali Kota Launching Info Wisata Berbasis Digital
- Pjs Wako Hani S Rustam Launching Portal TokoUMKM Bukittinggi
- Tingkatkan Kemampuan Literasi Anak, Kadivpas Sumbar Dwi Nastiti Launching E-Library Di LPKA
- Pemko Bukittinggi Gelar Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima
Tujuan dibentuknya Pokdarwis Kubu Tanjung adalah untuk mengembangkan Potensi Wisata yang terdapat di Lingkungan Kubu Tanjung serta menggenjot perekonomian masyarakat di Kubu Tanjung bahkan diharapkan dapat menjadi wahana pendidikan bagi generasi Millenial dalam bidang ilmu budaya, sejarah, pertanian dan bidang ilmu lainnya, ujar Camat Hastine Atas Asih, S.IP. M.H dalam arahannya. ( Yus)
Komentar