Penulis: Rel/ci-na | Editor: Marjeni Rokcalva
PADANG PANJANG - Untuk memajukan program nasional, Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Padang Panjang menggelar Penyuluhan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) tahun 2020 di Aula Kantor Camat Padang Panjang Timur, Rabu (15/1).
Penyuluhan hari kedua oleh BPN ini dibuka oleh Asisten I Bidang Pemerintahan Kesra Syahdanur, SH, MM dan dihadiri oleh unsut Forkopimda, Kepala BPN Nora Endomahata, ST, M.Sc beserta jajaran, Kepala BPS Arius Junaidi, Camat Padang Panjang Timur Doni Rahman, S.Pd.I, Lurah se Kecanatan Padang Panjang Timur, Angku-angku, Ninik mamak serta Ketua RT dan undangan lainnya.
Asisten I menyampaikan sangat mendukung sekali program yang dilakukan oleh BPN dan tentu untuk menyukseskannya perlu partisipasi masyarakat.
Baca Juga
- Bupati Khairunas Ajak Seluruh Masyarakat Majukan Solok Selatan
- Pemkab. Solsel Terus Komitmen Majukan Solsel
- SMP Negeri 19 Solsel, Siap Majukan Peserta Didik, dengan Motto Bangkit Berbasis Agama
- Wako Padang Panjang Berharap BWI Berinovasi Majukan Kesejahteraan Umat
- Wako Padang Panjang Fadly Amran Tegaskan Komitmen Memajukan Pendidikan
"Kami berharap masyarakat bisa paham akan penyuluhan yang disampaikan BPN karena ini penting bagi masyarakat agar mengetahui dan mempunyai kepemilikan atas tanah yang dipunya serta untuk kedepannya tidak ada terdengan sengketa mengenai kepemilikan," sebutnya.
Lanjut, Kepala BPN Kota Padang Panjang menambahkan bahwa penyuluhan ini untuk memberikan pengetahuan dan saran kepada masyarakat tentang kepemilikan serta pemetaan atas bidang tanah yabg dimiliki.
Untuk saat ini ditahun 2020, BPN akan melakukan pemetaan ada bidang tanah sekitar 700 bidang serta untuk sertifikat sekitar 300 buah.
"Kami berharap partisipasi dari masyarakat, jika ada nanti dari petugas yang turun ke lapangan untuk bisa saling membantu," jelasnya.
Sementara itu, Camat Padang Panjang Timur menggatakan bahwa program ini benar-benar memberikan manfaat terhadap masyarakat, karena jika dihadapkan dengan pertanahan sudah pasti kebanyakan masyarakat mendengar banyak terjadi sengketa. Nah dengan penyuluhan yang diberikan ini kami yakin masyarakat akan paham serta juga mau berpartisipasi untuk menyukseskannya.
Dalam kegiatan tersebut juga berlangsung Sosialisasi dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Padang Panjang mengenai Sensus penduduk.
(Rel/ci-na)
Komentar