Penulis: Rifki/Lex | Editor: Marjeni Rokcalva
PADANG PANJANG - Sebanyak 13 anak di Kelompok Bermain (KB) Denisha, Kelurahan Pasar Usang mendapatkan imunisasi polio dari Bunda PAUD Kota Padang Panjang, dr. Dian Puspita Fadly Amran, Sp.JP, Senin (13/3/2023).
Di sela-sela imunisasi polio tersebut, Dokter Dian mengatakan, tujuan pemberian imunisasi ini untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak dan terhindar dari penyakit polio.
"Kepada orang tua anak, kami minta dukungannya dan serta dapat memberikan edukasi terkait dari tujuan imunisasi ini yang antara lain untuk melindungi anak-anak kita dari penyakit polio," ucapnya.
Baca Juga
- Dokter Dian Berikan Penyuluhan Kesehatan Jantung di RSUD Padang Panjang
- Lomba Tingkat Provinsi, Dokter Dian Lakukan Pembinaan ke PKK TPL Padang Panjang
- Dokter Dian Bujuk Balita Minum Vitamin A di PAUD Amanah Padang Panjang
- Dokter Dian Berikan Edukasi Penyakit Jantung di Puskesman Kebun Sikolos Padang Panjang
- Ketua TP PKK Padang Panjang Dokter Dian, Lakukan Penyuluhan Hipertensi ke Lansia
Dian menyebutkan, penyakit polio ini dulu sudah dieradikasi atau tidak ada lagi di Indonesia pada 2014. Tetapi pada 2022 lalu kembali ditemukan kasus di Aceh.
"Maka dari itu, pemerintah melaksanakan kembali imunisasi polio serentak untuk provinsi yang berdekatan dengan Aceh. Di daerah kita, imunisasi ini untuk mencegah kasus polio tidak dialami anak-anak Padang Panjang," sebutnya.
Ditambahkan Dian, fungsi dan manfaat imunisasi polio adalah mencegah penyakit polio atau lumpuh layu yang bisa membuat kelumpuhan. Sampai saat ini polio belum ada obatnya.
"Kita hanya bisa mencegah. Karena itu kami imbau kepada masyarakat untuk bersama-sama melakukan imunisasi polio bagi balita kita. Imunisasi polio sangat perlu diberikan kepada anak usia 0-12 tahun, karena dapat melindungi tubuh anak-anak," ajaknya.
Untuk mencegah agar anak-anak kita terbebas dari penyakit polio, istri Wako Fadly Amran ini mengharapkan dukungan dari semua pihak terkait imunisasi polio tetes ini terutama dari orang tua dan orang tua murid.
"Dengan adanya kegiatan ini, saya harapkan semua bisa mendukung dan memberikan motivasi kepada masyarakat yang belum mengikuti imunisasi polio. Sehingga capaian dari program ini dapat meningkat ke depannya," harap Dian.
Turut hadir pada kesempatan tersebut, Kepala UPTD Puskesmas Bukit Surungan, Yusri Yanti, S.TR.Keb, Lurah Pasar Usang, Adera, Kepala KB Bunda Denisha, Epriyeni dan undangan terkait lainnya. (Rifki/Lex)
Komentar