Penulis: Iyos | Editor: Medio Agusta
JAKARTA- Masih dibulan Syawal 1444 H, Dewan Pengurus Wilayah (DPW) V Sulit Air Sepakat (SAS) DKI Jakarta, Jawa Barat dan Banten, menyelenggarakan kegiatan Halal bi Halal yang dihadiri sekitar 5000 keluarga SAS dari ketiga wilayah tersebut, penyelenggaraannya berlangsung di Arcici Sport Club Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Ahad (14/5/2023).
Ketua DPP SAS Samsudin Mukhtar dan pengurus lainnya turut hadir dalam pertemuan itu, termasuk pejabat daerah Bupati Solok Epyardi Asda, putrinya Anggota DPR RI Athari Gauti Ardhi, Anggota DPRD Kabupaten Solok Ahmad Purnama, Camat X Koto Diatas Riswandi Bahaudin, Pj.Wali Nagari Sulit Air Jumaini, Ketua MUI Sulit air H.Irdizon, Pengurus Masjid Raya Sulit Air Edi Efri, dan undangan lainnya juga turut meramaikan acara Halal bi Halal itu.
Informasi ini disampaikan Ketua DPW SAS DKI Jakarta, Jabar, dan Banten, Yon Firmansyah, kepada beritaminang.com melalui saluran telepon genggam, malam ini (14/5). Dia mengatakan sekitar 45 cabang SAS hadir meramaikan momen silaturahmi terbesar itu dengan penuh persaudaraan. Semula direncanakan hadir sesuai undangan Ketua DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY. Namun karena acara bertepatan dengan pencalonan bacaleg DPR RI beliau tak bisa hadir dan hanya mengucapkan kesuksesan acara.
Baca Juga
- Yenny Ibrahim dan Welly Nofi Sastera Ikut Meriahkan Sayembara Puisi Tari Antarbangsa di Malaysia
- Plt Gubernur Audy Joinaldy Ajak Seluruh Pihak Percepat Digitalisasi Nagari di Sumbar
- Departemen Bahasa dan Sastra Inggris UNP Lakukan Pembekalan Penulisan Proposal PKM
- Departemen Basindoda FBS UNP selenggarakan Festival Sastra Mursal Esten IX
- Sinkronisasi Entry Data, Puskesmas Pasar Baru Pessel Lakukan Koordinasi dengan Bidan Desa
Ketua umum DPP SAS Samsudin Muktar diacara tersebut memberikan penghargaan berupa piagam kepada beberapa tokoh SAS seperti H. Armon Syamsudin, H. Zulherfin Zubir dan H. Syahrudin Dt. Bagindo Malano, atas jasa-jasa dan kepedulian mereka dalam organisasi SAS selama 30 tahun.
Selain itu Ketua DPW V SAS Yon Firmansyah juga turut memberikan penghargaan dalam bentuk plakat kepada pengurus DPC SAS Kab. Bekasi kategori Pengajian Tadarus online, kemudian untuk pengurus DPC SAS Menteng kategori Pengajian Bulanan, dan kepada DPC SAS Pondok Labu kategori seni dan budaya.
Bupati Epyardi Asda sangat membanggakan atas kekompakan dan rasa persatuan yang dibangun para sesepuh SAS. Dengan adanya persatuan itu, Epyardi menilai SAS dibawah kepemimpinan Samsudin Mukhtar terlihat kokoh semakin kokoh.
Kondisi ini menurut Epilyardi Asda perlu dipertahankan sehingga potensi sumber daya SAS mampu membangun tidak hanya dirantau tapi juga membangun ranah kampung halaman.
Ketua DPP SAS Samsudin Mukhtar juga mengingatkan masyarakatnya yang berhimpun di Sulit Air Sepakat untuk selalu merekat silaturahmi, supaya berbagai informasi yang disampaikan terkait perhimpunan dan kegiatan organisasi dapat tersambung satu sama lain diantara warga SAS.
Samsudin Mukhtar berharap, suasana Halal BI Halal ini dapat dijadikan sebagai bagian pemersatu antara warga SAS yang ada di perantauan dengan yang ada di kampung halaman Sulit Air. Sehingga dengan persatuan akan muncul ide dan gagasan bagaimana membangun kampung secara bersama-sama. (Iyos)
Komentar