Penulis: Cigus/Lex | Editor: Marjeni Rokcalva
PADANG PANJANG - Ustazah Dr. Hj. Oki Setiana Dewi, M.Pd akan kembali hadir di Kota Padang Panjang. Direncanakan Senin (25/9), ia bakal berikan tausiyah di Islamic Center.
Hal tersebut diutarakan Koordinator Safari Dakwah Oki Wilayah Kota Padang Panjang, Regina Priska, S.AP, Jumat (22/9/2023).
Dikatakannya, kehadiran Ustazah Oki tidak terlepas dari perjalanannya ke beberapa kota/kabupaten di Sumatera Barat (Sumbar). Sehingga salah satu kota yang dipilih adalah Padang Panjang dan tempatnya di Islamic Center.
Baca Juga
- Mulai Senin, Dispangtan Padang Panjang Kembali Gelar Vaksinasi Massal Rabies
- Ayo Serbu! Pemprov Sumbar akan Gelar Pasar Murah Cabe Merah Senin Depan Seharga Rp60 Ribuperkg
- Wako Padang Panjang Dukung Seluruh SD Terapkan Gerakan Puasa Senin-Kamis
- Terasa Hingga Padang Sidempuan, Aceh Singkil Digoyang Gempa M6,2 Senin Pagi
- Keren, Puasa Senin Kamis jadi Program Unggulan di SDN 4 Padang Panjang Barat
"Kita berharap ini menjadi agenda rutin. Bila memungkinkan maksimal per enam bulan. Agar terus tercipta ukhuwah keimanan dan pendalaman atas agama Islam," ujarnya.
Kegiatan ini, kata Regina, mengangkat tema "Sebaik-Baiknya Perhiasan adalah Wanita Solehah". Tema tersebut menjadi salah satu pilihan karena perempuan sampai saat ini hanya menjadi bagian dari yang kedua bahkan seterusnya. Hak-hak perempuan semakin hari semakin tergerus. Padahal peran perempuan sangat penting dalam keluarga, masyarakat, bahkan kehidupan secara menyeluruh.
"Semoga dengan mendengarkan tausiyah ini bisa mengingatkan para perempuan Padang Panjang akan perannya. Serta bisa menjadi perempuan yang lebih baik lagi ke depannya," tutur dia. (Cigus/Lex)
Komentar