Puncak Hari Santri Nasional Tahun 2023, Dipusatkan di Ponpes Bustanul Huda Malus

Penulis: AA | Editor: Medio Agusta

Padang Aro - Peringatan Hari Santri Nasional yang dilaksanakan setiap tanggal 22 Oktober, di Kabupaten Solok Selatan pada tahun 2023 ini dipusatkan di Pondok Pesantren Bustanul Huda Malus, Nagari Lubuk Gadang Timur, Kecamatan Sangir.

Hebatnya, puncak peringatan Hari Santri Nasional di Kabupaten tersebut dihadiri lansung oleh Bupati H. Khairunas bersama dengan jajarannya dan undangan lainnya.

" Segala persiapan upacara sudah final kami lakukan sampai malam tadi, " jelas Kasi Pendis Kemenag Solsel, H. Syaiful Anwar

Menurutnya, Bupati H. Khairunas akan hadir lansung pada upacara nanti. Selain itu, seluruh pengurus organisasi, seperti Perti (H. Mahadolog R), Muhammadiyah (Dr. H. Syamsurizaldi), PBNU Solsel (Yulkisra) bersama dengan seluruh Kepala Madrasah, Kepada Ponpes juga di undang untuk hadir pada cara ini," jelas Syaiful Anwar.

Sesuai dengan agenda kegiatan Hari Santri Nasional tersebut, Bupati H. Khairunas juga akan menyerahkan pakaian gratis untuk murid Madrasah," tambahnya.

Menurutnya, Kepala Kemenag Solsel H. Kasmir sangat berharap rangkaian kegiatan Hari Santri Nasional pada tahun ini akan terlaksana dengan lancar, sukses dan aman," tambah Syaiful Anwar.

Sebelum acara puncak dimulai, Kemenag Solsel H. Kasmir bersama dengan bagian protokoler Pemda Solsel sudah hadir dan telah melakukan periksaan kesiapan peserta.

Semua peserta upacara, termasuk Kakan Kemenag pada pagi itu terlihat pakai sarung. (AA)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru