Penulis: ET | Editor: Medio Agusta
SIJUNJUNG - Dinas Pendidikan Kabupaten Sijunjung melaksanakan Workshop Peningkatan Kompetensi Guru Bahasa Inggris dalam bidang speaking, Reading listening dan pembelajaran berdiferensiasi mulai 31 Oktober-3 November 2023.
Kepala Dinas Pendidikan Sijunjung yang diwakili Kabid SMP Mauvidar, S.H. menyampaikan bahwa guru adalah fasilitator dalam pembelajaran terutama pada mapel Bahasa Inggris.
"Jadi guru harus terus berinovasi dan menciptakan pembelajaran yang interaktif dan menyenangkan dan pembelajaran in door" tukuknya.
Baca Juga
- Mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris FBS UNP Gelar Seminar English for Young Learner
- Magister Pendidikan Bahasa Inggris FBS UNP dan UNDIKSHA Tandatangani Kerja Sama
- Departemen Bahasa dan Sastra Inggris UNP Lakukan Pembekalan Penulisan Proposal PKM
- Subuh Mubarak Universitas Negeri Padang Pagi Ini: Kesantunan Berbahasa Menurut Perspektif Islam
- Pengurus HMD Bahasa dan Sastra Indonesia FBS UNP Ikuti Pelatihan Karakter
Lebih lanjut Mauvidar, S.H. menyampaikan bahwa tujuan dari workshop ini adalah untuk meningkatkan kemampuan guru dalam bidang reading, speaking, listening.
Mauvidar, SH. berharap guru mampu menerapkan pembelajaran berdiferensiasi, meningkatkan kompetensi dalam menggunakan multimedia dan mampu menciptakan pembelajaran yang kondusif dan lingkungan serta kultur yang menyenangkan dan bersahabat.
Kabid SMP, Mauvidar, S.H. juga berpesan agar setelah mengikuti workshop ini peserta dapat melakukan implementasi dan tindak lanjut dari apa yang sudah didapatkan selama dalampelatihanini. Kegiatan workshop ini berlangsung di Hotel Bukik Gadang Sijunjung.
Workshop ini menghadirkan 5 dosen dari Departemen Bahasa Inggris FBS UNP yang terealisasi dari komunikasi Kasi Kurikulum dan Ketenagaan, Rusdi El Nazil, S.Pd., S.Kom. dan Wakil Dekan I FBS UNP, Dr. Havid Ardi, S.Pd., M.Hum.
Wakil Dekan I FBS UNP menjelaskan bahwa pada hari pertama dan kedua pelatihan hadir Dr. Hamzah, M.A., M.M. dan Dr. Edi Trisno, MA. Pada hari pada hari kedua dan ketiga hadir Delvi Wahyuni, S.S., M.A. Sementara, pada hari ketiga dan keempat hadir Dr. Yuli Tiarina, M.Pd. dan Havid Ardi, S.Pd., M.Hum. (ET)
Komentar