Penulis: Yus | Editor: Medio Agusta
BUKITTINGGI - Pemko Bukittinggi melalui Dinas Pertanian dan Pangan akan melakukan kegiatan sosialisasi makanan Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) Goes To School pada Rabu,(8/5) besok.
Pelaksanaan kegiatan sosialisasi makanan Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA) Goes to School, diharapkan dapat menjadi salah satu upaya meningkatkan kemampuan anak dalam mengikuti proses belajar.
Kegiatan B2SA Goes To School merupakan program pada Bidang Ketahanan Pangan Dinas Pertanian dan Pangan (DPP)
Baca Juga
- Pjs Wako Bukittinggi Bentuk Tim Terpadu Penegakan Tertib Sosial-Pencegahan Judi Online
- Untuk Memanjakan Wisatawan di Bukittinggi, Pjs Wali Kota Launching Info Wisata Berbasis Digital
- Pjs Wako Hani S Rustam Launching Portal TokoUMKM Bukittinggi
- Tingkatkan Kemampuan Literasi Anak, Kadivpas Sumbar Dwi Nastiti Launching E-Library Di LPKA
- Pemko Bukittinggi Gelar Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima
Selain menggelar B2SA Goes To School,pada bidang ketahanan pangan, Dinas Pertanian dan Pangan Bukittinggi juga akan melakukan verifikasi usulan musrenbang untuk memastikan kelayakan kegiatan oleh seluruh bidang, serta kegiatan penilaian kelembagaan dan ketenagaan tingkat Kota Bukittinggi dari 2-15 Mei 2024 sesuai SK tim yang telah ditetapkan.
Hal itu terungkap saat apel pagi yang dipimpin Kepala Bidang Ketahanan Pangan Nelfia, diikuti seluruh PNS baik Pejabat Administrator, Pejabat Fungsional Tertentu, Pejabat Fungsional Umum, Pelaksana, PPPK, pegawai kontrak dan Siswa Magang dilingkungan kantor DPP.
Sementara Kadis Pertanian dan Pangan Hendry, dalam arahannya mengingatkan agar seluruh pegawai di lingkungannya berhati-hati dalam melaksanaan tugas terutama yang berkaitan dengan kegiatan pertanian, peternakan dan perikanan, jangan sampai terjadi Maladministrasi baik dalam perencanaan, pelaksanaan, pengawasan dan pendampingan, ujarnya mengingatkan.
( Yus)
Komentar