Penulis: Adi Prima
LUBUKALUNG - Surau Kelok Al-Mukminin menjadi tempat pelaksanaan lokakarya Program Kerja Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Andalas (UNAND) yang berlangsung dari pagi hingga siang hari di Nagari Pungguang Kasiak, Lubuk Alung, Padang Pariaman, pada Kamis (11/07/2024).
Lokakarya ini merupakan wadah pertemuan intensif yang melibatkan diskusi dan aktivitas untuk mematangkan proyek KKN mahasiswa yang ditempatkan di Nagari Pungguang Kasiak, Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman.
Dalam lokakarya ini, berbagai elemen masyarakat turut hadir, mulai dari organisasi masyarakat seperti BAMUS, LPM, PKK, BPP, karang taruna, tokoh pemuda, niniak mamak, wali korong, wali nagari beserta jajaran, instansi kesehatan seperti puskesmas, hingga camat.
Baca Juga
- Tim Pengabdian LPPM UNAND Latih Warga Sarilamak Limapuluh Kota Penempatan Motif dan Pola Ecoprint
- Kambing Kacang, Solusi Sumber Susu Nutrisi Tinggi untuk Keluarga
- Warga Timpeh Antusias Ikuti Pengabdian Kampus III Unand Bersama Dinsos Dharmasraya
- Bupati Dharmasraya Sutan Riska Resmi Sandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand
- Kegiatan Seru Mahasiswa KKN Tematik Unand 2024 Di Tanah Datar
Tujuan utama dari lokakarya ini untuk menyamakan persepsi antara mahasiswa dan masyarakat, serta menampung ide, saran, dan tanggapan terkait program kerja yang diharapkan menjadi solusi bagi permasalahan di Nagari Pungguang Kasiak.
Camat Lubuk Alung, Dion Franata, menekankan pentingnya penyelarasan antara program KKN dengan program nagari.
Dion Franata menuturkan bahwa kehadiran mahasiswa KKN dari berbagai jurusan dapat memperkaya wawasan dan inovasi dalam setiap kegiatan yang akan dilaksanakan. "Program KKN hendaknya dapat menyelaraskan kegiatan dengan program nagari, sehingga dengan kehadiran mahasiswa KKN dari berbagai jurusan dapat memperkaya wawasan dan inovasi dari setiap kegiatan yang akan dilakukan," ujarnya.
Selain itu, Dion juga berpesan kepada mahasiswa untuk pandai menyesuaikan diri di nagari, menghargai budaya masyarakat setempat, dan menjadikan lokasi KKN sebagai kampung kedua mereka. "Pandailah menyesuaikan diri di nagari, hargai budaya masyarakat setempat, dan jadikan lokasi KKN ini sebagai kampung kedua kalian," lanjutnya di akhir sambutan.
Duta digital smart village, Novita, sangat mengapresiasi rancangan program kerja KKN dari mahasiswa Universitas Andalas. Program kerja pembuatan peta kondisi nagari dan pengembangan konten website nagari relevan dengan program dari duta digital smart village sendiri, ucap Novita.
Harapannya program kerja ini dapat terealisasi dan mahasiswa bisa berkolaborasi dengan duta digital smart village untuk menyukseskan program ini.
Lokakarya ini juga menjadi langkah awal yang penting bagi setiap aktivitas dan program yang dirancang oleh mahasiswa KKN UNAND. Semoga masyarakat dapat mendukung mahasiswa dan bersama-sama menyukseskan setiap program demi pengembangan dan kemajuan Nagari Pungguang Kasiak, lanjut Novita.
Komentar