Penulis: * | Editor: Medio Agusta
PAYAKUMBUH -- Pasangan Supardi-Tri Venindra menggelar deklarasi di Lapangan Basket GOR Kubu Gadang, Payakumbuh,kamis (29/08/2024).
Deklarasi ini diikuti oleh ratusan pendukung dan simpatisan yang memadati lapangan. Suasana semakin meriah dengan berbagai yel-yel dukungan yang menggema, mencerminkan semangat dan harapan besar masyarakat Payakumbuh terhadap pasangan calon ini.
Setelah Deklarasi pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Payakumbuh, Supardi-Tri Venindra, yang diusung oleh tiga partai besar, yaitu Gerindra, PKS, dan PKB secara resmi langsung mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Payakumbuh pada Kamis (29/08/2024).
Baca Juga
- 2 Sekolah di Payakumbuh Masuk Dalam Daftar Penilaian Unit Kesehatan Sekolah Tingkat Sumbar
- Deklarasi Dukungan, KAN Koto Nan Ompek Ajak Masyarakat Menangkan Paslon Almaisyar-Joni Hendri
- Isu Daging Positif Rabies, Pj Wako Payakumbuh Kunjungi Los Daging Pasar Ibuh
- Pj Wako Suprayitno Hadiri Temu Lapang Dalam Rangka Percepatan Swasembada Pangan
- Menyelisik Kredibilitas Profesional, Pemko Payakumbuh Gelar Sosialisasi Uji Kompetensi Wartawan
Pasangan Supardi -- Tri Venindra ini turut diantar oleh para pengurus partai pendukung,niniak mamak dari 10 Nagari, tokoh masyarakat, serta para ratusan pendukung setia,dan juga ikut Ade Rezki Pratama, yang mewakili DPP Gerindra hadir dalam rombongan untuk mendukung pasangan ini.
"Alhamdulillah, ini langkah awal dari sebuah perjuangan. Beberapa tahapan telah kita lewati hingga akhirnya mendaftar ke KPU," ujar Supardi usai mendaftar.
Ia juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada para pendukung, Niniak Mamak, dan Bundo Kanduang yang turut hadir mengantarkan pendaftaran ke KPU.
Dukungan dari tiga partai besar, Gerindra, PKS, dan PKB, menjadi modal kuat bagi pasangan ini. Kombinasi kekuatan politik ini diharapkan dapat memberikan dorongan signifikan dalam memenangkan kontestasi pilkada.
"Doa kita semua dibutuhkan agar tahapan ini berjalan lancar sampai akhir, insyaAllah Supardi-Tri akan terus berjalan sesuai komitmen," tambahnya.
Supardi, yang juga dikenal sebagai mantan Ketua DPRD Provinsi Sumatera Barat periode 2019-2024, menegaskan kesiapan mereka untuk melanjutkan program pembangunan yang sudah dirintis oleh wali kota terdahulu, Josrizal Zen dan Riza Falepi.
"Kita akan lanjutkan apa yang telah dirintis oleh Pak Josrizal Zen dan Riza Falepi," tegas Supardi di hadapan para pendukung yang memadati lapangan basket GOR Kubu Gadang.
Selain itu, mereka juga menyoroti pentingnya melibatkan seluruh elemen masyarakat, termasuk Niniak Mamak dan tokoh adat, dalam proses pembangunan kota.
Para ketua partai yang hadir juga menyatakan keyakinan mereka bahwa pasangan ini memiliki kapasitas dan integritas untuk memimpin Payakumbuh ke arah yang lebih baik.
Pasangan Supardi-Tri Venindra optimis dapat membawa perubahan positif dan meneruskan pembangunan di Kota Payakumbuh.
Mereka mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama berjuang, mendukung, dan mendoakan agar proses pencalonan berjalan lancar hingga akhir.
"Kita berharap doa dan dukungan dari seluruh masyarakat agar perjuangan ini menjadi jalan terbaik untuk kemajuan Payakumbuh," tutup Supardi (*)
Komentar