UNP dan Rajagrafindo Selenggarakan Lokakarya Penulisan Buku Ajar dan Buku Teks

Penulis: MR | Editor: Marjeni Rokcalva

PADANG -Wakil Rektor I Universitas Negeri Padang Dr. Refnaldi, M.Litt. membuka Lokakarya Penulisan Buku Ajar dan Buku Teks yang diikuti oleh dosen-dosen tiap fakultas pada Rabu (20/11/2024) bertempat di Pusat Informasi dan Perpustakaan UNP Kampus UNP Air Tawar Padang.

Pada kesempatan itu, Wakil Rektor I Dr. Refnaldi, M.Litt. menyampaikan bahwa dosen-dosen diharapkan selalu menghasilkan buku teks dan buku ajar yang diterbitkan secara nasional.

"Pada saat ini buku-buku yang diterbitkan secara cetak masih diperlukan dan dibutuhkan oleh pembaca karena pada kenyataannya buku-buku cetak masih sangat dibutuhkan oleh pembaca," tambah Wakil Rektor Dr. Refnaldi, M.Litt.

Baca Juga


Pada kesempatan itu Wakil Rektor Dr. Refnaldi, M.Litt. juga menyampaikan bahwa Penerbit UNP Press Universitas Negeri Padang juga diharapkan dapat kembali menerbitkan buku misalnya bekerja sama dengan Penerbit Rajagrafindo.

Lebih lanjut Wakil Rektor I Dr. Refnaldi, M.Litt. juga mengharapkan Penerbit UNP Press Universitas Negeri Padang juga bisa berkembang secara nasional seperti Penerbit Universitas yang maju di dunia.

Lokakarya yang dilaksanakan oleh Pusat Informasi dan Perpustakaan Universitas Negeri Padang bekerja sama dengan Penerbit Rajagrafindo Persada Jakarta ini menghadirkan narasumber Chief Editor Rajagrafindo Persada, Embun Tiur Tantra; Kepala Cabang Sumbar Riau Rajagrafindo Persada, Moh. Fuadin; Penulis Buku RajaGrafindo Persada yang juga dosen Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang, Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum.

Lokakarya dengan tema "Dampak Positif Penulisan Buku Ajar dan Buku Teks terhadap Reputasi Perguruan Tinggi serta Memberikan Motivasi untuk Aktif Berpartisipasi dalam Kegiatan Penulisan" diikuti oleh sebanyak 70 dosen Universitas Negeri Padang. (MR)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru