Penulis: Marjeni Rokcalva
SOLO - Laga uji coba antara Semen Padang kontra Persis Solo di Stadion Manahan, Solo Kamis (5/3/2020) berakhir dengan kemenangan tuan rumah 4-0.
Sejak peluit wasit pertanda permainan dimulai, kedua tim saling jual beli serangan. Beberapa serangan yang dihujamkan oleh skuad Laskar Sambernyawa harus berakhir di lini pertahanan Semen Padang. Begitu juga sebalilnya, serangan dari Kabau Sirah Semen Padang belum mampu mengoyak jala Sendri Johansyah.
Barulah di menit ke-28, pemain Persis bernomor punggung 15, Syahroni, mampu menyarangkan bola ke gawang Semen Padang dengan memanfaatkan bola muntah hasil sepakan Hapidin.
Baca Juga
Tertinggal satu gol, Semen Padang tidak tinggal diam. Serangan demi serangan dilancarkan anak asuh Eduardo Almeida. Namun beberapa kali harus kandas di kaki bek Persis, Bruno Casmir.
Pada menit ke-34, misalnya, Semen Padang hampir membobol gawang Persis lewat tendangan bebas Aulia Hidayat. Namun tendangan tersebut masih melenceng di atas mistar gawang. Sampai turin minum, skor masih utuh 1-0 untuk Persis.
Sementara itu, di babak kedua, Persis Solo, tak terbendung. Tiga gol berhasil bersarang ke gawang Semen Padang. Dalam akun twitter resmi Persis Solo, @persisofficial, tiga gol tambahan dicetak oleh Syahroni, Rishadi, Tri Handoko.
Kekalahan ini, membuat Tim Semen Padang harus kembali mengoreksi perpaduan tim. Akun resmi IG @semenpadangfcid, menyebutkan, kekalahan ini sebagai bekal dan modal berharga untuk pembenahan tim jelang bergulis Liga 2. MR/Je
Komentar