Subuh Mubaraqah UNP Pagi Ini: Marilah Menjadi Orang yang Selalu Bersyukur

Penulis: ET | Editor: Medio Agusta

Padang-Sebagai umat manusia, marilah kita selalu menjadi manusia yang bersyukur karena amat banyak nikmat yang diberikan Allah kepada kita sebagai sivitas akademika Universitas Negeri Padang sehingga kita bisa terhindar sebagai manusia yang kufur nikmat

Demikian disampaikan oleh Wakil Rektor I Universitas Negeri Padang Prof. Dr. Yuniawardi, M.S. dalam sambutannya pada kegiatan Subuh Mubaraqah Universitas Negeri Padang yang dilaksanakan pada Jumat pagi ini (13/3) bertempat di Masjid AlAzhar Kampus UNP Air Tawar Padang.

Kegiatan Subuh Mubaraqah Universitas Negeri Padang pada Jumat ini dilaksanakan oleh Fakultas Bahasa dan Seni dan dihadiri oleh Pimpinan Universitas, Pimpinan Fakultas, staf pengajar, tenaga kependidikan, dan mahasiswa. Kegiatan Subuh Mubaraqah Universitas Negeri Padang ini menghadirkan penceramah Ustaz Dr. Urwatul Wusca Lc. M.A., yang juga Ketua IDI (Ikatan Da'i Indonesia) Sumatera Barat dengan topik "Sungguh Menakjubkan Urusan Orang Beriman".

Baca Juga


Lebih lanjut Ustaz Dr. Urwatul Wusca Lc. M.A. menjelaskan semestinya orang beriman tidak mudah berkeluh kesah karena setiap orang beriman jika diberi kenikmatan maka dia akan bersyukur dan setiap orang beriman jika diberi kesulitan maka dia akan bersabar.

"Jika manusia lupa bersyukur maka dia akan kufur. Manusia haruslah pandai bersyukur kepada orang yang pernah memberinya kenikmatan. Jika manusia pandai bersyukur kepada manusia yang memberinya kemudahan maka dia pastilah pandai bersyukur kepada Allah," Ustaz Dr. Urwatul Wusca Lc. M.A.

Ustaz Dr. Urwatul Wusca Lc. M.A. menjelaskan bahwa kalau manusia ingin pandai bersyukur, lihatlah dan belajarlah pada orang-orang yang mengalami kesulitan atau orang-orang tidak beruntung dalam hidupnya.

"Dalam kehidupan ini, menjadi orang yang pandai bersyukur amat penting agar lisan kita tidak mudah berkeluh kesah. Jika kita tidak pandai bersyukur, walaupun manusia tersebut memiliki banyak kenikmatan maka jika tidak bersyukur maka dia juga akan tetap berkeluh kesah," kata Ustaz Dr. Urwatul Wusca Lc. M.A. (ET)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru