Penulis: Marjeni Rokcalva
JAKARTA - Sabtu (4/4/2020) sore sebuah kecelakaan maut di Tol Cibubur, Jawa Barat. Sebuah mobil Nissan GT-R terbakar dan menewaskan penumpang di dalamnya. Salah satu penumpangnya diketahui adalah Wakil Jaksa Agung Arminsyah.
Polisi yang mengolah TKP, mengungkap identitas Arminsyah yang kala itu berperan sebagai pengemudi mobil tersebut.
"Identitas pengemudi atas nama Dr Arminsyah, SH, MSi, Wakil Jaksa Agung," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus dalam keterangan kepada wartawan, Sabtu (4/4/2020), sebagaimana dilansir detikcom.
Baca Juga
- Putra Minang Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah, Buya Syafii Maarif Berpulang
- Captain Ricko, Pemilik Fly Bali Heli Ternyata Putra Minang Asal Payakumbuh
- Bikin Bangga! Putra Minang Kuliah di Unand Ini Pemuncak Mahasiswa Berprestasi Nasional 2021
- Kabar Duka, Putra Minang Desainer Kondang Raizal Rais Meninggal Dunia
- Putra Minang Hika TA Putra Siap Maju Sebagai Calon Gubernur Banten
Musibah ini bertambah pilu, tatkala saat hari kecelakaan Arminsyah bertepatan dengan ulang tahun pernikahannya. Dilansir dari HaiBunda yang menelusurinya di Facebook sang istri, Wilza Yulita. Salah satu caption terlihat, dalam beberapa unggahan di Facebook, Arminsyah dan Wilza Yulita kerap merayakan ulang tahun pernikahan bersama. Keduanya bahkan disanjung-sanjung sebagai pasangan romantis.
Banyak yang mendoakan pasangan itu langgeng sampai maut memisahkan. "Happy anniversary untuk andung dan angku.. semoga selalu menjadi pasangan yang kompak & abadi sampai umur memisahkan. Selalu menjadi inspirasi baik untuk kita semua. Sekali lagi selamat hari jadi pernikahan," tulis salah satu kerabat di unggahan Wilza Yulita pada tanggal 4 April tahun 2016.
Sementara dalam kolom komentar, Wilza juga menjawab pertanyaan salah satu temannya di Facebook, yang menanyakan menggelar acara apa di rumahnya.
"Ultah perkawinan mba, gak ngundang-ngundang, tiba-tiba aja sahabatku pada datang ke rumah jam 6 pagi, untung mereka bawa nasi dan kue, jadi dimakan bersama," jawabnya.
Pernikahannya dengan Wilza dikarunia tiga orang anak, Armita Wilanda, S.H., Adreansyah, S.Si., Arfiansyah, S.T. Arminsyah sendiri telah dilantik menjadi Wakil Jaksa Agung sejak 2017 lalu.
Jenazah pria kelahiran Padang itu rencananya akan Dimakamkan di TPU Pedongkelan Cengkareng, Minggu (5/4/2020). Editor/MR
Sumber: haibunda.com
Komentar