Ayo Buruan! 3000 Lowongan Kerja di Job Fair Sijunjung, Baru Diisi 500 Pelamar

Penulis: siu | Editor: Marjeni Rokcalva

SIJUNJUNG - Kegiatan Job Fair yang digelar Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Sijunjung di Pelataran Parkir Gor Sibinuang Sakti, Senin - Selasa (9-10/9) mendapat perhatian warga Muaro sekitarnya.

Hingga Selasa (10/9/2019) sore hanya sebanyak 500 surat lamaran dimasukan para pencaker ke berbagai perusahaan, dari total ketersediaan lowongan lebih dari 3000.

Tinggal lagi menunggu hasil, diterima atau tidak, setelah sebelumnya diantara perusahaa juga mengaku akan menerapkan sistem seleksi sesuai ketentuan. Baik yang berasal dari dalam daerah hingga luar provinsi, dengan ketersediaan formasi yang ditawarkan cukup bervariasi.

Bahkan digadang-gadang diantara perusahaan ada merekrut tenaga kerja ahli/ profesional, seraya menjanjikan standar gaji/upah terbilang menggiurkan, diatas Rp6 juta perbulan. Berikut pemberian bonus, uang lembur, dan tunjangan/kompensasi.

Tak pelak ratusan pencaker se-Kabupaten Sijunjung sangat menaruh harapan besar, hingga mereka secepatnya ingin langsung dipekerjakan. Pihak dinas terkait diminta secara maksimal ikut mengawal proses rekrutmen tenaga kerja melalui program Job Fair Sijunjung 2019. Bukan sekadar acara seremonial, hiburan, yang pada akhirnya tak jelas ujungnya.

Sampai lowongan menjadi buruh harian lepas pada perusahaan perkebunan kelapa sawit di luar provinsi, tenaga pemasaran produk otomotif, juru tagih, serta lain sebagainya.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Sijunjung, Adlis, mengaku cukup puas dengan perhelatan Job Fair selama dua hari tersebut, hingga antusias warga terlihat cukup tinggi. Berdasarkan data panitia penyelenggara, tercatat jumlah perusahaan yang mengikuti pasar bursa kerja 2019 ini mencapai 40 perusahaan, dengan total lowongan lebih 3000 lowongan kerja.

Alhasil para warga yang datang banyak langsung memasukkan surat lamaran, seraya membawa berkas/dokumen yang dibutuhkan. Berlatar belakang pendidikan tamat SD, SMP, SMA/sederajat, serta Strata 1 (S.1) dari berbagai jurusan.

"Sampai sore ini jumlah berkas (surat lamaran) masuk sudah mencapai 500 unit, dan semuanya langsung diproses pihak perusahaan di arena Job Fair. Diharapkan semuanya memenuhi syarat untuk selanjutnya langsung diterima oleh perusahan-perusahaan tersebut," tukas Kadis Nakertrans Sijunjung, Selasa (10/9/2019).

Lebih lanjut diungkapkannya, selain ajang membuka bursa kerja, para pegunjung juga banyak memanfaatkan waktu untuk berkonsultasi, koordinasi dengan pihak perusahaa peserta Job Fair. Karena diantara pengunjung ternyata merupakan para pelaku usaha UMKM dari berbagai produk, hingga mereka berniat hendak menjalin kerjasama pemasaran.

"Kebetulan diantara pengunjung yang datang ada pelaku usaha kecil menengah (UKM) hingga mereka menawarkan pihak-pihak perusahaan itu untuk kerjasama pemasaran produk," beber Adlis.

Sasaran utama Job Fair tersebut merupakan salah-satu uoaya Pemkab Sijunjung untuk memutus matarantai pengangguran usia produktif, sekaligus mengakomodir para pencaker sesuai latar belakang ilmu, keahlian.

(siu)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru