Penulis: RelKom/ci-cg | Editor: Marjeni Rokcalva
PADANG PANJANG - Walikota Padang Panjang Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano dan Wakil Walikota Drs. Asrul gelar pertemuan dengan Dewan Pendidikan Padang Panjang.
Pertemuan berlangsung di Ruang Rapat VIP Balaikota menghadirkan Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Dr. Desmon, M.Pd, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Drs. M. Ali Tabrani, M.Pd, Ketua Dewan Pendidikan Fauziah Fauzan El Muhammady, SE, Akt, MSi bersama anggota, Sabtu (18/4/2020).
Dalam pertemuan tersebut membahas tentang peningkatan mutu pendidikan di Padang Panjang, baik dari tingkat Dasar hingga Perguruan Tinggi.
Baca Juga
- Selang 16 Menit, Gempa Cukup Kuat Kembali Goyang Mentawai Mag 5.7
- Terasa Hingga ke Padang, Mentawai Digoyang Gempa Bumi Mag 5.8
- Begini Penjelasan BMKG Terkait Gempa Darat Magnitudo 4.5 di Padang Panjang
- Tengah Malam, Padang Panjang Diguncang Gempa Darat Magnitudo 4.5
- Masyarakat Mukomuko Rasakan Guncangan Kuat Saat Gempa M 5,7 Terjadi
Sebelumnya, Dewan Pendidikan bersama tim lainnya menyampaikan beberapa masukan dan saran guna untuk membangun bagaimana pendidikan di Padang Panjang lebih meningkat lagi.
Walikota Fadly mengharapkan tatanan pendidikan dapat tercapai. Sehingga apa yang telah kita persiapkan untuk melahirkan pelajar yang memiliki prestasi luar biasa dapat terwujud.
"Seperti misi yang disiapkan untuk melahirkan guru dan siswa juara, dan tentu itu kita mulai dari pendidikan karekter, baik dari siswa maupun guru serta peranan orang tunya, begitu juga dengan pencapaian pembangunan infrastruktur sekolah," jelas Wako Fadly.
Ia yakin, melalui kolaborasi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan bersama Dewan Pendidikan, maka pendidikan di Padang Panjang akan lebih baik lagi.
Disamping itu, Wawako Asrul juga menambahkan kehadiran Dewan Pendidikan memang benar-benar mampu membuat pendidikan terlaksana lebih baik lagi. (RelKom/ci-cg)
Komentar