Penulis: Marjeni Rokcalva
PADANG PANJANG - Untuk memutus mata rantai virus Corona di Padang Panjang, Satgas Covid -19 kota itu mengaktifkan semua Posko di batas wilayah. Kini ada delapan Posko yang dijaga Satgas dan relawan 24 jam.
Demikian antaralain disampaikan Walikota Fadly Amran BBA Datuak Paduko Malano melalui Kadis Perhubungan I Putu Venda di Padang Panjang, Sabtu, (9/5/2020). Dusebutkan kedelapan Posko itu adalah: Posko Jembatan Kembar, Bukit Surungan dan Kacang Kayu. Tiga pisko ini ada di jalan raya utama menuju Padang, Bukittinggi dan Batusangkar.
Selain itu katanya, ada Posko di jalan kelurahan. Seperti Posko Tanjuang, Gunuang, Tembok Bulek, Jembatan Layang dan Lubuk Mata Kucing. Semua Posko ini berbatasan dengan daerah Kabupaten Tanah Datar.
"Untuk posko di perbatasan itu dijaga oleh unsur dari TNI-Polri dan relawan sementara untuk posko di Kelurahan itu dijaga oleh relawan saja, "ujarnya.
Dijelaskan, semua Posko itu beraktifitas 24 jam di pintu masuk, yang dijaga Satgas Covid-19 Padang Panjang dari unsur TNI/Polri, Pemko dan relawan dari berbagai unsur.
Disebutkan, bahwa Posko itu juga ditinjau setiap hari oleh OPD Pemko Padang Panjang sesuai yang telah ditugaskan walikota. "Saya mengunjungi seluruh Posko itu malam kemarin dan semuanya beraktifitas dengan lancar serta seluruh petugasnya juga memakai APD lengkap, " katanya. RelKom/AP/MR
Komentar