Penulis: Marjeni Rokcalva
PADANG - Sampai pukul 10.00 WIB pagi ini Minggu 10 Mei 2020, penambahan warga Sumbar terinfeksi covid-19 adalah sebanyak 13 orang. Sebanyak 11 (sebelas) orang dari Kota Padang dan 2 (dua) orang dari Kabupaten Limapuluh Kota.
"Artinya, total sampai hari ini warga Sumbar yang telah terkonfirmasi positif terinfeksi covid-19 adalah sebanyak 299 orang. Rincian dan informasi lainnya, nanti sore sekira pukul 15.00 WIB kami sampaikan ke publik," kata Jasman Rizal, Kepala Biro Humas Setdaprov selaku Juru Bicara Penanganan Covid-19 Prov Sumbar, Minggu (10/5/2020).
Sebagai informasi, hingga Sabtu 9 Mei 2020, sudah 286 orang warga Sumbar positif Covid-19. Rinciannya, 117 orang dirawat diberbagai Rumah Sakit, isolasi daerah 53 orang, Bapelkes 14 orang dan di BPSDM 32 orang, meninggal dunia 17 orang dan sembuh 54 orang.
Baca Juga
- BREAKING NEWS: Polres Padang Panjang Tutup Jalan Lembah Anai Sejak Tadi Malam
- Breaking News: Pangkalan Dilanda Banjir, Jalan Sumbar Riau Kembali Lumpuh
- BREAKING NEWS: Satu Meninggal Akibat Tabrakan Minibus Kontra Dump Truck di Jalinsum Dharmasraya
- Breaking News: Turki Digoyang Gempa M7,8, Guncangan sampai Yunani & Lebanon
- Breaking News : Terjadi Tabrakan Beruntun Di Jalan Lintas Bukittinggi - Padang Panjang
Sedangkan total Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 8.743 orang (Proses pemantauan 279 orang, dengan rincian karantina Pemda 65 orang dan 214 orang isolasi mandiri. Selesai pemantauan 8.464 orang).
Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 554 orang. Dari 554 PDP tersebut, 56 orang masih dirawat di berbagai rumah sakit rujukan sambil menunggu hasil lab. Dinyatakan negatif, pulang dan sehat sebanyak 498 orang. HmsSbr/MR
Komentar