Prodi S1 Fisika FMIPA UNP Peroleh Hibah Fasilitasi Akreditasi Internasional dari Kemdikbud

Penulis: ET | Editor: Medio Agusta

Padang-Program Studi Fisika (S1) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Padang memperoleh Hibah Fasilitasi Akreditasi Internasional Ditjen Dikti Kemdikbud tahun 2020.

Demikian disampaikan oleh Rektor Universitas Negeri Padang Prof. Ganefri, Ph.D. kepada wartawan Rabu siang ini (3/6) di Kampus UNP Air Tawar Padang.

"Progam Studi Fisika FMIPA Universitas Negeri Padang Padang dinyatakan lolos seleksi untuk menerima Hibah Fasilitasi Akreditasi Internasional Prodi tahun 2020 di antara 25 Program Studi yang mendapatkan hibah sesuai dengan surat Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan Ditjen Dikti Kemdikbud nomor 1167/E2/TU/2020 tanggal 2 Juni 2020," jelas Rektor Prof. Ganefri Ph.D.

Baca Juga


Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Padang Dr. Yulkifli, M.Si. didampingi Ketua Jurusan Ratnawulan, M.Si. dan Koordinator Prodi Syafriani, Ph.D. kepada wartawan menyampaikan bahwa hibah ini merupakan tantangan bagi Prodi dan fakultas untuk meningkatkan kualitas program studi.

"Kami pimpinan fakultas dan Prodi Fisika mengucapkan terima kasih atas dukungan Rektor Prof. Ganefri Ph.D. dan Pimpinan Universitas Negeri Padang semoga kami dapat melaksanakan hibah ini sesuai ketentuan dan arahan dari Rektor dan Ditjen Dikti Kemdikbud," jelas Dr. Yulkifli, M.Si. (ET)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru