Kodim 0309 Solok Ajak Petani Gunakan Pupuk Hayati Bios 44

Penulis: Siska | Editor: Marjeni Rokcalva

SOLOK - Perkuat ketahanan pangan di daerah teritorialnya, Kodim 0309/Solok melalui Koramil 09/Gunung Talang melakukan pembinaan dan pendampingan pada petani dengan pemanfaatan pupuk hayati, Bios 44.

Secara berkala jajaran Koramil melakukan pemantauan terhadap tumbuh dan perkembangan tanaman padi di demplot Koramil Gunung Talang, kelompok tani Lembah Saiyo, di Jorong Pasar Baru, Nagari Koto Gadang Guguk, Kec. Gunung Talang, Kabupaten Solok, Sumbar, dengan luas 1 hektar.

Danramil 09/Guntal Kapten Inf K. Napitupulu saat melakukan pemantauan perkembangan padi itu, Kamis, 11 Juni 2020, mengatakan bahwa tanaman padi yang menggunakan Bios 44 ini sudah berumur tiga belas (13) minggu dan sudah menguning.

Baca Juga


Menurut perkiraannya, dalam waktu satu (1) minggu lagi akan memasuki masa panen, dan terlihat rumpun padi cukup besar serta rapat.

"Pertumbuhan buah padinya terlihat sangat lebat di setiap helai batang padinya, berbeda sebelum tanaman padi tersebut belum menggunakan Bios 44," imbuhnya.

Kapten Inf K. Napitupulu menjelaskan, formula Bios 44 ini merupakan senyawa vitamin yang bukan sebuah pupuk berbahan kimia, melainkan sebagai pengurai restruktur tanah menjadi sempurna. Bios 44 ini adalah cairan dari jenis perpaduan beberapa mikro-organisme yang disatukan sebagai pupuk alternatif yang mana memiliki banyak manfaat di bidang pertanian, perikanan dan peternakan dan bahkan bermanfaat juga untuk mengatasi lahan yang tidak produktif, "pungkas Kapten Inf K. Napitupulu.

Secara terpisah, Dandim 0309/Solok Letkol Arm Reno Triambodo,S.Sos,M.I.Pol menyampaikan apresiasi terhadap kesungguhan jajarannya, khususnya Koramil 09/Guntal yang konsisten sejak tahap awal melakukan pembinaan dan pendampingan pada petani, dengan memanfaatkan inovasi-inovasi terbaru demi menjaga ketahanan pangan di wilayah teritorialnya.

Menurut Dandim, kegiatan - kegiatan serupa harus terus dan semakin digalakan, sebagai wujud hadirnya TNI ditengah-tengah masyarakat dalam membantu di segala aspek dan bidang, sehingga TNI dan masyarakat menyatu dan membaur. "Dengan demikian diharapkan tercipta TNI yang mengayomi dan dicintai oleh masyarakat," ujar Letkol Arm Reno Triambodo. (Siska)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru