Penulis: Marjeni Rokcalva
DHARMASRAYA - Seorang pemuda ditemukan warga gantung diri di batang pohon duku, Minggu (12/7/2020) di Jorong Tarantang Nagari Sialang Gaung Kecamatan Koto Baru, Kabupaten Dharmasraya Sumatera Barat. Apa penyebab sehingga pemuda ini menghabisi nyawanya dengan gantung diri masih dalam penyelidikan aparat kepolisian.
Kapolres Dharamasraya AKBP Aditya Galayudha Ferdiansyah, S.IK, M.T. melalui Kapolsek Koto Bru AKP Nafris SH, saat dihubungi awak media mengatakan, pihaknya memang benar menerima informsi ini. Korban tersebut bernama Andre K umur 24 tahun, menurut informasi yang dikumpulkan kematian korban diduga akibat asmara dan keluarga.
Anggota Piket Polsek Koto Baru yang mendapat informasi warg tentang kejadian ini, segera ke lokasi untuk melakukan evakuasi bersama warga. Anggota Piket Polsek Koto Baru yang di pimpin lansung Kepala SPK Aipda Adrial bersama anggota tampak di lokasi melakukan evakuasi korban.
Baca Juga
- Tim Dispora Sumbar Verifikasi Pemuda Pelopor Padang Panjang Bernama Muhammad Hadi Habib
- Peningkatan Kreativitas Sektor Video, Gubernur Mahyeldi Imbau Pemuda Sumbar Kuasai Skill Digital
- Gubernur Sumbar: Patut Dicontoh, Pemuda Lengayang Pessel Himpun Donasi Palestina Hingga Rp61 Juta
- Fanny Firgina Asal Payakumbub Raih Juara 1 Nasional Pada Pekan Kreativitas Pemuda Indonesia 2023
- Peringati Hari Sumpah Pemuda, Jadi Momen Bangkitkan Semangat Kolaborasi
Pohon duku yang menjadi tempat korban bunuh diri setinggi sekitar 5 meter. Korban bunuh diri menggunakan seutas tali pelastik yang panjang sekitar 1,5 meter. Polisi dan warga yang menemukan korban tidak bernyawa lagi kemudian menurunkannya dan membawa ke rumah duka untuk di semayamkan. Hari ini juga korban kemudian dikebumikan.
Setelah di lakukan kordinasi kepada pihak keluarga, sambung Kapolsek, pihak keluarga juga sudah pasrah dan iklas atas terjadi musibah ini. Dan pihak keluarga tidak mau untuk melakukan autopsi dan telah membuat pernyataan, sebelum jazad dimakamkan.
"Korban sudah di makamkan oleh pihak kelaurga di pandam pekuburan," ucap Kapolsek Koto Bru AKP Nafris SH. Eko/MR
Komentar