Putus Rantai Covid-19, Seluruh Guru di KPGD Solsel Siap Lakukan Tes Swab

Penulis: Marjeni Rokcalva

PADANG ARO - Seluruh guru di lingkungan Unit Pelaksana Teknis Wilayah (UPTW) Disdikpora Kecamatan KPGD bertekat bakal melakukan tes swab seratus persen, terkait akan dilaksanakannya pengambilan swab ulang bagi seluruh guru di Kabupaten tersebut yang dilakukan mulai Rabu sampai Jumat (21/10/220Solsel.

Menurut salah seorang Kepala Sekolah di kecamatan itu, Kasniati, M. Pd bahwa disekolah yang dipimpinnya, baru empat orang yang telah melakukan tes swab. Sementara yang belum melakukan sebanyak enam orang, termasuk dirinya.

"Sebelumnya kami merasa takut, dan berpikir akan sakit serta akan berdampak pula pada kondisi kami yang pada umumnya sudah banyak yang tua, " tambah Kasniati Kepala SDN 20 Sungai Rambutan.

Baca Juga


"Besok kami bertekat akan melaksanakan swab. Hal ini, karena kami sudah paham setelah adanya pemaparan dari Kepala Dinas Pendidikan dan dari Ketua Forum Kabupaten Solsel," kata Kasniati.

Hal senada juga disampaikan Kepala SDN 16 Sungai Kapur, Netri Yenti, S. Pd dan Netti Herawati, S. PdI salah seorang guru yang hadir saat kegiatan edukasi bagi guru yang belum melaksanakan tes swab, di aula SD Negeri 1 Pakan Rabaa, Selasa (20/10/2020)

Hadir pada acara itu, Koorwil UPTW Disdikpora, Bustami, S. Pd, Pengawas, Yose Rzal, S. Pd, seluruh Kepala SD Negeri se-Kecamatan KPGD.

Kegiatan edukasi bagi guru yang belum melaksanakan swab tersebut menghadirkan pembicara Plt. Kadisdikpora Novrizon, S. Pd. M. Si dan Ketua Forum Kabupaten Sehat Solsel, Afrizal Amir.

Ketua K3S yang juga Ketua PGRI Kecamatan KPGD, Asbandi, S. Pd. M. Pd didampingi pengurus Desmayenti, M. Pd menjelaskan, kegiatan ini sengaja dilaksanakan untuk mengoptimalkan semua guru SD, operator sekolah, penjaga sekolah, baik PNS maupun non PNS untuk melaksanakan tes swab hingga seratus persen.

"Kita optimis, guru yang ada di kecamatan ini untuk melaksanakan tes swab semuanya. Maka dari itu sengaja kami gelar kegiatan ini dalam rangka mengedukasi," kata Asbandi

Melalui kegiatan ini, tentu berbagai persoalan dan alasan belum dilakukannya tes swab oleh 117 orang guru dari total guru sebanyak 322 orang dari 23 Sekolah Dasar di kecamatan ini akan dapat terjawab, " harap Asbandi yang juga Kepsek SDN 19 Sapan Salak itu.

Sementara itu, Plt. Kadisdikpora Novrizon, S. Pd. M. Si dikesempatan itu menghimbau pada semua guru agar bisa menjadi motivator dalam melaksanakan tes swab serta penerapan Perda Nomor 6 Tahun 2020 tentang Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).

Artinya guru diharapkan dapat menjadi panutan dan tauladan bagi berbagai lapisan masyarakat untuk berbuat, berlaku dan bertindak dalam menyikapi pandemi virus corona, " harap Novrizon.

Guru hendaknya mampu menyikapi wabah virus ini dengan mengedepankan himbauan Pemerintah. Mulai dari melakukan tes swab untuk mendeteksi penyebaran virus, hingga menerapkan protokol covid dimasa AKB," tambahnya.

Sementara itu, Ketua Forum Kabupaten Sehat Solsel Afrizal Amir dikempatan itu, lebih fokus menceritakan dampak ketidak mauan untuk tes swab yang bisa menjadi penyebar virus, baik dilingkungan keluarga maupun dilingkungan sekolah.

Maka dari itu, guru diharapkan untuk menjadi contoh dalam memutus mata rantai penyebaran virus covid-19 melalui pelaksanaan tes swab, dan penerapan protokol covid. AA

Loading...

Komentar

Berita Terbaru