Dies Natalis ke-65 UNP, Darmawanita FBS dan Dosen FIP juara Lomba Solo Song

Penulis: ET | Editor: Medio Agusta

Padang-Ayu Permata Sari dari Darmawanita FBS UNP dan Hanif Alkadri dosen FIP UNP masing-masing keluar sebagai pemenang lomba solo song antardosen/tendik/Darmawanita kategori putri dan kategori putra yang diumumkan sore ini (24/10) oleh juri di akhir kegiatan lomba yang bertempat di lapangan Rektorat UNP Kampus Air Tawar Padang.

Pemenang lomba solo song antardosen/tendik/darmawanita yang dilaksanakan dalam rangkaian kegiatan Dies Natalis ke-65 Universitas Negeri Padang tahun 2019 ini, hasil lengkap pemenang lomba berdasarkan keputusan dewan juri untuk juara solo song kategori putri, juara 1 adalah Ayu permata sari (DW FBS), juara 2 adalah Nocha Prayuli (DW Satpam), juara 3 adalah Erisa (DW FIP) dan juara solo song kategori pria, juara 1 adalah Hanif Alkadri (Dosen FIP), juara 2 adalah Zulian Fikri (FIP), juara 3 adalah M. Harianto(Kanit PKD).

Berdasarkan peraturan lomba solo song yang diikuti dosen, tendik, dan darmawanita di Universitas Negeri Padang, peserta lomba menyanyikan salah satu lagu di antara 8 lagu pop nostalagi, 5 lagu Minang, dan 4 lagu pop barat.

Baca Juga


Panitia pelaksana lomba solo song yang diikuti dosen, tendik, dan darmawanita dalam rangkaian kegiatan Dies Natalis ke-65 Universitas Negeri Padang tahun 2019 menunjuk dewan juri yang sudah ahli dalam bidang tarik suara di Sumatera Barat yakni Beni Ambon, Imran Boor, dan Kardi Tanjung. (ET)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru