Penulis: Rnd/Je | Editor: Marjeni Rokcalva
PAINAN - Kabag Humas dan Protokoler Setdakab Pessel, Selaku Juru Bicara Satuan Tugas Covid 19, Rinaldi kembali menyampaikan keadaan perkembangan penanganan Covid-19 di Pessel, Sabtu (23/1/2021).
"Alhamdulillah, hari ini ada 3 (tiga) orang pasien yang dinyatakan sembuh dari covid 19. Dengan demikian jumlah pasien sembuh menjadi 915 (sembilan ratus lima belas) orang," katanya.
Ke-3 pasien sembuh tersebut sambung Rinaldi, yaitu (1). Pasien ke-1032, Laki-laki, 21 th, Mahasiswa IPDN, Alamat jl.Setia Budi Painan Kec.IV Jurai, ybs melakukan isolasi secara mndiri sejak tgl 15/01, setelah dilakukan konversi 2x hasil labor negatif, pasien dinyatakan sembuh dari covid-19.(2). Pasien ke-1021, Perempuan, 45 th, Honorer guru SD 14 Laban Salido, alamat Kampung Sianik Sago kec.IV Jurai, ybs melakukan isolasi secara mndiri sejak tgl 14/01, setelah dilakukan konversi 2x hasil labor negatif, pasien dinyatakan sembuh dari covid-19. (3).Pasien ke-1029, Perempuan, 35th, PNS Perawat PKM Tj.Makmur Silaut, alamat Sungai Sirah kec.Silaut, ybs melakukan isolasi secara mandiri sejak tgl 15/01, setelah dilakukan konversi 2x hasil labor negatif,pasien dinyatakan sembuh dari covid-19.
Baca Juga
"Hari ini tidak ada penambahan pasien terkonfirmasi positif covid-19. Dengan demikian jumlah pasien yang terkonfirmasi positif Covid 19 Tetap 1063 (seribu enam puluh tiga ) orang," ujarnya.
Ke-1063 pasien positif tersebut, SEMBUH 915 (sembilan ratus lima belas) Orang. MENINGGAL 30 (tiga puluh) orang. Dirawat / Isolasi 118 (seratus delapan belas) orang dengan rincian, 2 (dua) orang di BMC Padang. 1 (satu) orang di RST Padang, 17 ( tujuh belas) orang di RS. M. Zein Painan, 4 (empat) orang di RS. M.Jamil, 2 (dua) orang di RS BKM Sago dan 92 (sembilan puluh dua) orang isolasi mandiri.
Kasus Suspek (Gejala Sedang-Berat) 23 ( dua puluh tiga) orang. 7 (tujuh) orang dirawat di RS. M. Jamil Padang -15 (lima belas orang dirawat di RS.Painan. 1 (satu) orang isolasi mandiri
Kasus Suspek (Gejala Ringan), Proses Pemantauan 84 orang. Kontak Erat, Proses pemantauan: 1.080 orang. Pelaku perjalanan, Proses pemantauan : 630 orang. Untuk informasi data covid 19 Kabupaten Pesisir Selatan, dapat melalui link web: https://covid19.pesisirselatankab.go.id. (Rnd/Je)
Komentar