Penulis: cici/lex | Editor: Marjeni Rokcalva
PADANGPANJANG - Salimah atau Satpol PP Muslimah, begitulah istilah untuk kegiatan setiap hari Jumat anggota Regu Puteri Satpol PP Damkar di bidang Penegakan Perda dan Trantibum. Menjelang adzan shalat Jumat, mereka melakukan imbauan shalat Jumat.
"Assalamu'alaikum, kami imbau kepada seluruh kaum muslimin yang berada di
sekitar Pasar Pusat Padang Panjang, bahwa waktu shalat Jumat akan segera masuk. Untuk itu kami mengimbau kepada kaum muslimin agar bersiap-siap menuju masjid guna melaksanakan ibadah shalat Jumat"
Baca Juga
"Begitulah kira-kira imbauan yang disampaikan anggota Regu Puteri yang berkeliling di sekitar pasar dengan mobil patroli yang juga berfungsi sebagai mobil informasi Satpol PP," jelas Kasat Pol PP Damkar, Drs. Albert Dwitra, MM, Jumat (12/2).
Tidak hanya itu, setelah imbauan shalat Jumat, mereka juga melakukan penggantian penjagaan rumah dinas jabatan dan kantor, saat anggota Piket Putera melaksanakan kewajiban sebagai muslim untuk shalat Jumat di masjid terdekat.
Beberapa masjid juga tidak luput dari pemantauan Salimah untuk memberikan kenyamanan kepada jamaah saat shalat Jumat berlangsung. Terutama pada masjid yang berada di jalan protokol dan masjid yang letaknya jauh dari keramaian.
Salimah merupakan inovasi kerja Satpol PP Damkar. Dulunya disebut dengan Satpol PP Syariah, namun sekarang jadi Salimah
"Kami sudah melaksanakan imbauan dan pengamanan shalat Jumat ini sejak Desember 2009. Dulu ada beberapa Satpol PP daerah lain melakukan study banding dan mengikuti jejak Satpol PP Kota Padang Panjang menjalankan program ini. Yaa, kami adalah yang pertama mencetuskan ide Satpol PP Syariah maupun Salimah ini di Provinsi Sumatera Barat," jelas salah satu nggota Regu Puteri usai melakukan kegiatan Salimah. (cici/lex)
Komentar