Kabar Baik, Pessel Masuk Zona Kuning Covid-19

Penulis: Rnd/Je | Editor: Marjeni Rokcalva

PAINAN - Kabag Humas dan Protokoler Setdakab Pessel, Selaku Juru Bicara Satuan Tugas Covid 19, Rinaldi menyampaikan keadaan penanganan hingga Minggu (21/2/2021).

Berdasarkan rilis juru bicara Satgas Penanganan Covid 19 Sumatera Barat, mulai hari ini Kabupaten Pesisir Selatan, sudah turun status zona dari Zona Oranye, menjadi Zona Kuning dengan (skor 2,45). Alhamdulillah, hari ini ada 8 (delapan) orang pasien yang dinyatakan sembuh dari covid-19. Dengan demikian jumlah pasien sembuh menjadi 1090 (seribu sembilan puluh) orang.

Ke-8 (delapan) Pasien yang dinyatakan sembuh tersebut adalah :

Baca Juga


1). Pasien ke-1146, perempuan, 43 th, ASN Perawat PKM Lumpo, alamat Ampuan Lumpo Kec. IV Jurai, ybs melakukan isolasi mandiri sejak tanggal 07/02, setelah dilakukan konversi 2x hasil labor negatif, pasien dinyatakan sembuh dari covid-19.

2). Pasien ke-1148, Laki-laki, 74 th, Pensiunan PNS, alamat Ampang Tareh Lumpo, Kec. IV Jurai, ybs melakukan isolasi mandiri sejak tanggal 07/02, setelah dilakukan konversi 2x hasil labor negatif, pasien dinyatakan sembuh dari covid-19.

3).Pasien ke-1152, Laki-laki, 29 th, Guru SMPN I Lumpo, alamat Bukit Siyah Lumpo, Kec. IV Jurai, ybs melakukan isolasi mandiri sejak tanggal 07/02, setelah dilakukan konversi 2x hasil labor negatif, pasien dinyatakan sembuh dari covid-19.

4).Pasien ke-1154, perempuan, 44 th, Guru SMP I Lumpo, alamat Ampuan Lumpo Kec. IV Jurai, ybs melakukan isolasi mandiri sejak tanggal 07/02, setelah dilakukan konversi 2x hasil labor negatif, pasien dinyatakan sembuh dari covid-19.

5).Pasien ke-1125, perempuan, 26 th, Guru SMP I Lumpo (honorer), alamat Bukit Siayah Lumpo kec.IV Jurai, ybs melakukan isolasi mandiri sejak tanggal 03/02, setelah dilakukan konversi 2x hasil labor negatif, pasien dinyatakan sembuh dari covid-19.

6).Pasien ke-1114, perempuan, 25 th, Pegawai PDAM Painan, alamat Perumnas Painan Timur Kec. IV Jurai, ybs melakukan isolasi mandiri sejak tanggal 31/01, setelah dilakukan konversi 2x hasil labor negatif, pasien dinyatakan sembuh dari covid-19.

7).Pasien ke-1145, perempuan, 47 th, Bidan PKM Lumpo (ASN), alamat Ampang Teras Lumpo kec.IV Jurai, ybs melakukan isolasi mandiri sejak tanggal 07/02, setelah dilakukan konversi 2x hasil labor negatif, pasien dinyatakan sembuh dari covid-19.

8).Pasien ke-1139, perempuan, 31 th, Guru SMA I Lunang, alamat Lunang Kec. Lunang, ybs melakukan isolasi mandiri sejak tanggal 04/02, setelah dilakukan konversi 2x hasil labor negatif, pasien dinyatakan sembuh dari covid-19.

Hari ini ada 2 (dua) orang penambahan pasien terkonfirmasi positif covid-19. Dengan demikian jumlah pasien yang terkonfirmasi positif Covid 19, Menjadi 1223 (Seribu dua ratus dua puluh tiga ) orang. Ke-1223 pasien positif tersebut, SEMBUH 1090 (seribu sembilan puluh) Orang., MENINGGAL 38 (tiga puluh delapan) orang. Dirawat /Isolasi 95 (sembilan puluh lima) orang dengan rincian, 1 (satu) orang di BMC Padang. 1 (satu) orang di RST Padang. 9 (sembilan) orang di RS. M. Zein Painan. 1 (satu) orang di RS M Jamil Padang. 1 (satu) orang di RS Ibnu Sina Padang Panjang. 1 (satu) orang di RS Semen Padang. 1 (satu) orang di RS Yos Sudarso, 80 (delapan puluh) orang isolasi mandiri.

Informasi pasien positif:

1). Pasien kasus ke-1222 Laki-laki, 50 th, penarik transportasi ojek, alamat Kp Luar Salido Kec. IV Jurai, ybs kontak dengan pasien covid-19, diswab tgl 18/02, dinyatakan positif tgl 21/02, saat ini ybs melakukan isolasi mandiri.

2).Pasien kasus ke-1223, Perempuan, 51 th, IRT, alamat Lunang Selatan, Kec. Lunang, ybs kontak dengan pasien covid-19, diswab tgl 16/02, dinyatakan positif tgl 21/02, saat ini ybs melakukan isolasi mandiri.

Kasus Suspek (Gejala Sedang-Berat) 30 (tiga puluh ) orang. 3(tiga) orang dirawat di RS. M. Jamil Padang -25 (dua puluh lima) orang dirawat di RS. Painan. 2 (dua) orang dirawat isolasi mandiri

Kasus Suspek (Gejala Ringan), proses Pemantauan 78 orang. Kontak Erat, Proses pemantauan: 1.058 orang. Pelaku perjalanan, Proses pemantauan : 758 orang. Untuk informasi data covid 19 Kabupaten Pesisir Selatan, dapat melalui link web: https://covid19.pesisirselatankab.go.id. (Rnd/Je)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru